BOLASPORT.COM - Paruh pertama pertandingan antara Napoli melawan AC Milan berakhir dengan skor imbang.
Napoli menjamu AC Milan pada pekan ke-32 Liga Italia, Senin (14/7/2020) dini hari WIB.
Kedua tim menyudahi babak pertama dengan skor sama kuat 1-1.
Gol Napoli datang dari Giovanni Di Lorenzo.
Sementara itu, skor MIlan datang melalui Theo Hernandez.
Bermain di Stadio San Paolo, Napoli langsung mengancam di menit ke-2 lewat umpan terobosan Simon Kjaer yang ditujukan untuk Lorenzo Insigne.
Akan tetapi, umpan itu berhasil dipotong oleh Gianluigi Donnaruma.
Baca Juga: Starting XI Napoli Vs AC Milan, Misi Rossoneri Lanjutkan Tren Positif
Napoli kembali gagal mencetak gol pada menit ke-12 setelah sepakan mendatar Dries Mertens dihalau oleh kiper Gianluigi Donnaruma.
Lima menit berselang, giliran Lorenzo Insigne yang melakukan percobaan tendangan dari luar kotak penalti.
Namun, Donnaruma lagi-lagi bisa menggalkan peluang Napoli.
Kiper timnas Italia itu kembali melakukan penyelamatan gemilang di menit ke-19 dengan menangkap tendangan Jose Callejon dari jarak dekat.
Keasyikan menyerang, gawang tim tuan rumah malah jebol di menit ke-20.
Ante Rebic yang berada di dalam kotak penalti mengirimkan umpan silang kepada Hernandez yang berada di depan gawang.
Baca Juga: Untuk Raih Gelar Musim Depan, Klopp Disarankan Perkuat 2 Lini Liverpool
Pemain berusia 22 tahun tersebut langsung menyambut umpan dengan sepakan keras kaki kirinya yang menghujam gawang David Ospina.
⏱ 20'
— AC Milan (@acmilan) July 12, 2020
GOALLL! @TheoHernandez ⚽️#NapoliMilan 0-1 #SempreMilan@officialpes pic.twitter.com/YW87U9VXOR
Kebobolan satu gol membuat Napoli semakin tampil menyerang.
Piotr Zielinski, yang membawa bola dari tengah lapangan, berlari menuju ke kotak terlarang Rossoneri pada menit ke-25.
Sebelum masuk ke dalam kotak penalti, Zielinski melepaskan sepakan keras yang sedikit melebar di sisi kiri gawang Milan.
Napoli akhirnya berhasil menyamakan kedudukan pada menit ke-34.
Gol itu bermula dari tendangan bebas yang di eksekusi oleh Insigne.
Ia mengirimkan umpan lambung ke dalam kotak 16 Milan yang kemudian disambut oleh sundulan Di Lorenzo dengan sundulan.
Bola sempat dihalau Donnaruma, tetapi bola muntahan jatuh ke kaki Di Lorenzo dan langsung menceploskan bola ke dalam gawang.
⏱ 34’ | GOOOOOOOOLLLLLLL????
La rete del pariiii????
Ha segnato il nostro numero 2️⃣2️⃣ Giovanniiiii Di Lorenzoooooo ????
⚽ #NapoliMilan 1-1
???? #SerieATIM???? #ForzaNapoliSempre pic.twitter.com/O9jEv02WF8
— Official SSC Napoli (@sscnapoli) July 12, 2020
Napoli kembali mengancam lewat sisi kanan pertahanan Milan.
Mario Rui melepaskan sepakan dari luar kotak penalti yang masih mampu ditepis Donnaruma pada menit 39.
Dua menit berikutnya, Mario Rui mendapat ruang tembak yang lebih dekat dengan gawang Milan.
Ia melepaskan sepakan keras yang kembali dimentalkan oleh Donnaruma.
Babak pertama berakhir dengan skor 1-1 untuk kedua tim.
Napoli: 25-David Ospina; 22-Giovanni Di Lorenzo, 19-Nikola Maksimovic, 3-Kalidou Koulibaly, 6-Mario Rui; 8-Fabian Ruiz, 68-Stanislav Lobotka, 20-Piotr Zielinski; 7-Jose Callejon, 14-Dries Mertens, 24-Lorenzo Insigne
Pelatih: Gennaro Gattuso
???? StartingXI: Ospina, Di Lorenzo, Maksimovic, Koulibaly, Mario Rui, Fabian, Lobotka, Zielinski, Callejon, Mertens, Insigne.
— Official SSC Napoli (@sscnapoli) July 12, 2020
⚽ #NapoliMilan
???? @SerieA
???? #ForzaNapoliSempre pic.twitter.com/VATq1QTz8A
AC Milan: 99-Gianluigi Donnarumma; 12-Andrea Conti, 24-Simon Kjaer, 13-Alessio Romagnoli, 19-Theo Hernandez; 79-Franck Kessie, 4-Ismail Bennacer, 39-Lucas Paqueta, 18-Ante Rebic; 10-Hakan Calhanoglu; 21-Zlatan Ibrahimovic
Pelatih: Stefano Pioli
????⚫️ #NapoliMilan: starting XI ????⚫️
— AC Milan (@acmilan) July 12, 2020
Go get ‘em, boys! ????????
Forza ragazzi, forza rossoneri! ????????
@BioscalinITA #SempreMilan pic.twitter.com/oQRgVlxsjK
Editor | : | Ade Jayadireja |
Sumber | : | twitter.com/acmilan |
Komentar