Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Harga Witan Sulaiman Melonjak Jadi Rp 409 Juta Usai Main di 2 Laga Liga Serbia

By Bagas Reza Murti - Senin, 13 Juli 2020 | 12:20 WIB
Witan Sulaiman diperkenalkan sebagai pemain baru PSIM Yogyakarta.
INSTAGRAM.COM/@PSIMJOGJA_OFFICIAL
Witan Sulaiman diperkenalkan sebagai pemain baru PSIM Yogyakarta.

BOLASPORT.COM - Pemain muda Indonesia, Witan Sulaiman mengalami lonjakan harga yang signifikan begitu ia mencatatkan penampilan di Liga Serbia.

Witan Sulaiman sukses tampil pada dua laga terakhir FK Radnik Surdulica di Liga Serbia 2019-2020.

Pemain berusia 18 tahun ini menandai debutnya di Eropa saat FK Radnik Surdulica melawan Radnicki Nis di Stadion FK Radnik, Sabtu (13/6/2020) atau Minggu dini hari WIB.

Pada laga itu, Witan masuk pada menit ke-65 menggantikan striker utama FK Radnik Surdulica, Bogdan Stamenkovic.

Walau begitu, Witan gagal membawa timnya menang pada laga debutnya. FK Radnik Surdulica harus tumbang dengan skor 2-4.

Baca Juga: VIDEO - Bek Leicester Dapat Kartu Merah Konyol Usai Kebobolan, Harus Absen hingga Akhir Musim

Debut Witan Sulaiman saat laga FK Radnik Surdulica Vs Radnicki  Nis di Stadion FK Arena, Sabtu (13/6/2020)
USAGOALS.COM
Debut Witan Sulaiman saat laga FK Radnik Surdulica Vs Radnicki Nis di Stadion FK Arena, Sabtu (13/6/2020)

Seminggu berselang, Witan kembali tampil bersama FK Radnik Surdulica saat melawan Vozdovac pada laga terakhir Liga Serbia, Kamis (18/6/2020) atau Jumat dini hari WIB.

Kali ini, pelatih FK Radnik Surdulica memberikan kepercayaan buat Witan tampil sejak awal.

Witan menempati posisi favoritnya yakni, sayap kanan.

Bahkan, pemain timnas U-19 Indonesia itu mencatatkan peluang pada menit ke-30.

Berawal dari sebuah umpan terobosan dari sisi kiri, Witan kemudian mendapatkan bola.

Setelah menggocek sedikit, ia lalu melepaskan tendangan, namun masih melambung ke atas gawang Vozdovac.

Meski demikian, Witan harus diganti di babak kedua oleh Milan Makaric.

Witan pun belum berhasil mempersembahkan kemenangan, FK Radnik Surdulica dipaksa bermain imbang 1-1 lawan Vozdovac.

Baca Juga: Egy Maulana Vikri Menghilang dari Skuat Lechia Gdansk, Liga Polandia Sudah Tentukan Juara

Penampilan Witan Sulaiman di laga Vozdovac Vs FK Radnik Surdulica di Vozdovac Stadium, Kamis (18/6/2020) atau Jumat dini hari WIB.
YOUTUBE.COM/NUTMEGARENA
Penampilan Witan Sulaiman di laga Vozdovac Vs FK Radnik Surdulica di Vozdovac Stadium, Kamis (18/6/2020) atau Jumat dini hari WIB.

Meski hanya tampil di dua laga Liga Serbia musim ini, penampilan Witan diapresiasi berbagai pihak, salah satunya adalah Ketua Umum PSSI, Mochamad Iriawan.

Hal ini disampaikan Plt Sekjen PSSI, Yunus Nusi saat dihubungi BolaSport.com.

"Sebelumnya Dirtek (Direktur Teknik, Indra Sjafri) juga sudah lapor ke Ketua Umum PSSI (bahwa Witan debut di Eropa), Mochamad Iriawan," kata Yunus Nusi.

"Ketum sangat apresiatif, dan ini juga menjadi harapan pembangkit optimis PSSI untuk berlaga di Piala Dunia U-20 2021," tambahnya.

Tak cuma itu, bermain di dua laga Liga Serbia ternyata juga turut menaikkan harga pasarab Witan Sulaiman.

Dikutip BolaSport.com dari Transfermarkt, harga pasar Witan Sulaiman mencapai 25 ribu euro per 28 Juni 2020, atau 10 hari setelah melakoni laga terakhir.

Jika dirupiahkan maka harga pasar Witan mencapai sekitar Rp 409 juta.

Sebelumnya, tidak tercantum harga pasaran Witan Sulaiman mengingat ia belum mendantangani kontrak profesional.

Klub profesional pertama Witan adalah PSIM Yogyakarta, namun bersama Laskar Mataram, Witan hanya dikontrak beberapa bulan saja.

Baca Juga: Andai Dilatih Mourinho Sejak Awal, Spurs Ada di Empat Besar Sekarang

Pemain muda Indonesia, Witan Sulaiman mengalami lonjakan harga yang signifikan begitu ia mencatatkan penampilan di Liga Serbia.
transfermarkt.com
Pemain muda Indonesia, Witan Sulaiman mengalami lonjakan harga yang signifikan begitu ia mencatatkan penampilan di Liga Serbia.

Saat ini, Witan Sulaiman menjalani persiapan pramusim 2020-2021 bersama FK Radnik Surdulica.

Tak cuma itu, selama jeda kompetisi ini Witan juga mendekatkan diri dengan rekan setimnya.

Dua di antaranya adalah Zoran Danoski dan Sead Islamovic. Keduanya diakui Witan Sulaiman memiliki kedekatan khusus dnegannya.

"Besok sudah mulai latihan bersama. Tiga hari kemudian diadakan training camp 2 minggu untuk persiapan tim," kata Witan Sulaiman seperti dikutip BolaSport.com dari channel Youtube Garuda Nusantara.

"Semua rekan setim baik, tapi yang paling dekat itu yang saya sering upload di insta story saya namanya (Zoran) Danovski."

"Dan juga ada Sead (Islamovic), karena mereka sama-sama beragama Islam," tambahnya.

nomor punggun Witan Sulaiman di klub barunya Radnik Surdulica
Dusan ig
nomor punggun Witan Sulaiman di klub barunya Radnik Surdulica

Witan Sulaiman juga mengaku sudah bisa berbahasa Serbia berkat les yang disediakan oleh agennya, Dusan Bogdanovic.

"Kalau bahasa, saya diberi les privat bahasa Inggris dan Serbia oleh agen saya, Dusan Bogdanovic," ujarnya.

"Jadi ya, skill bahasa lumayan lah untuk bisa paham."

"Ya selamat pagi, apa kabar, lalu bahasa-bahasa teknik di lapangan seperti kiri-kanan, menghitung, berangkat, atas-bawah dan lain-lain."

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Bagas Reza Murti
Sumber : Transfermarkt.com, YOUTUBE.COM/GARUDA NUSANTARA
REKOMENDASI HARI INI

Liga Voli Korea - Sudah Cetak 100 Poin Lebih, Spiker Jebolan Proliga Resmi Dicoret Klub

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
12
31
2
Man City
12
23
3
Chelsea
12
22
4
Arsenal
12
22
5
Brighton
12
22
6
Tottenham
12
19
7
Nottm Forest
12
19
8
Aston Villa
12
19
9
Fulham
12
18
10
Newcastle
12
18
Klub
D
P
1
Persebaya
11
24
2
Persib
11
23
3
Borneo
11
21
4
Bali United
11
20
5
Persija Jakarta
11
18
6
PSM
11
18
7
PSBS Biak
11
18
8
Arema
11
18
9
Persita
11
18
10
Persik
11
15
Klub
D
P
1
Barcelona
14
34
2
Real Madrid
13
30
3
Atlético Madrid
14
29
4
Villarreal
13
25
5
Athletic Club
14
23
6
Osasuna
14
22
7
Girona
14
21
8
Mallorca
14
21
9
Real Betis
14
20
10
Real Sociedad
14
18
Klub
D
P
1
Napoli
13
29
2
Atalanta
13
28
3
Inter
13
28
4
Fiorentina
13
28
5
Lazio
13
28
6
Juventus
13
25
7
Milan
12
19
8
Bologna
12
18
9
Udinese
13
17
10
Empoli
13
16
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136