BOLASPORT.COM - Pemain muda Persija Jakarta, Braif Fatari mengaku momen terbaiknya ketika di Inggris adalah saat bertanding dengan Chelsea U-16.
Braif Fatari merupakan salah satu pemain muda yang beruntung.
Pasalnya Fatari menjadi salah satu pemain yang terdaftar dalam program Garuda Select.
Dengan menjadi bagian dari Garuda Select, Fatari pun mendapatkan kesempatan bermain di Eropa untuk melawan tim-tim besar di sana.
Seperti halnya adalah ketika di Inggris, program yang ditangani oleh Dennis Wisse dan Des Walker ini menggelar uji tanding dengan tim junior Chelsea hingga Arsenal.
Khusus untuk Chelsea, meski terbantai dengan skor telak 7-2, Fatari menyebut momen tersebut adalah yang terbaik selama ia menjalani program Garuda Select.
Pasalnya dalam pertandingan tersebut, Fatari berhasil mendapatkan banyak ilmu dalam bermain sepak bola.
"Mungkin salah satu lawan yang tidak bisa saya lupakan saat melawan Chelsea," kata Fatari dilansir BolaSport.com dari laman resmi Persija.
Baca Juga: Terinspirasi dari Bepe, Ini Alasan Heri Susanto Tutup Komentar di Instagram
Editor | : | Mochamad Hary Prasetya |
Sumber | : | persija.id |
Komentar