Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Saat Nikah, Aji Santoso Dapat Teror dari Aremania Ketika ke Persebaya

By Mochamad Hary Prasetya - Kamis, 16 Juli 2020 | 22:00 WIB
Pelatih Persebaya Surabaya, Aji Santoso.
HABIBUR ROHMAN/TRIBUN JATIM
Pelatih Persebaya Surabaya, Aji Santoso.

BOLASPORT.COM - Pelatih Persebaya Surabaya, Aji Santoso, mengenang teror yang diterimanya dari suporter Arema Malang, Aremania, ketika ingin berlabuh ke Bajul Ijo.

Teror ataupun protes keras yang dilakukan Aremania itu terjadi ketika Aji Santoso ingin menikah.

Aji Santoso memutuskan pindah dari Arema Malang atau yang saat ini bernama Arema FC ke Persebaya Surabaya pada musim 1995.

Persebaya Surabaya harus mengeluarkan uang transfer sebesar Rp 50 juta untuk mendapatkan pemain berposisi bek kiri tersebut.

Rivalitas antara Persebaya Surabaya dengan Arema Malang yang membuat Aremania melarang Aji Santoso pindah.

Terlebih Aji Santoso merupakan pesepak bola yang lahir dari Malang, Jawa Timur.

Baca Juga: I Made Wirawan Ketagihan Ikut Bantu Donasi Bersama Persib Bandung

"Memang sebelum pindah banyak sekali tantangan dan tekanan supaya saya tak boleh pindah dari Malang itu karena sepak bola Arema dan Persebaya memiliki rivalitas tinggi," kata Aji Santoso seperti BolaSport.com kutip dari YouTube Persebaya Surabaya.

"Saya ingat ketika resepsi pernikahan ada spanduk dibentangkan suporter. Tulisannya Aji Santoso tidak boleh pergi dari Malang dan Arema," ucap eks pelatih PSIM Yogyakarta itu.

Aji Santoso seakan tidak memikirkan teror itu.

Baca Juga: Crystal Palace Vs Manchester United - Krisis Bek Kiri, Ole Siap Mainkan Si Anak Hilang

Pikirannya hanya satu yakni ingin mengembangkan karier sepak bola profesionalnya.

Perpindahan Aji Santoso ke Persebaya Surabaya juga membantu keuangan Arema FC.

Sebab, saat itu tim berjulukan Singo Edan tersebut tengah dilanda krisis keuangan sehingga tidak membayar gaji para pemainnya.

Baca Juga: Inilah Pertama Kali Sarung Tangan Kiper Dipakai di Dunia Sepak Bola

"Saya sudah bulat, mau tak mau harus pergi."

"Banyak tekanan tapi saya bisa memahami bagaimana mereka mencintai saya."

"Dengan keputusan bulat akhirnya saya pindah," ucap Aji Santoso.

Baca Juga: Dibantai Chelsea Jadi Momen Terbaik Pemain Persija Selama di Inggris

Aji Santoso juga mengingat momen ketika melawan Arema Malang ketika berseragam Persebaya Surabaya.

Saat itu Aremania masih dipersilahkan untuk datang ke Surabaya saat Arema Malang melakoni laga tandang.

Pada pertandingan itu, Aji Santoso mengaku mendapatkan teror dari Aremania.

Baca Juga: Aji Santoso Sangat Bangga Pindah dari Arema FC ke Persebaya Surabaya

Walaupun asli Malang, Aji Santoso tetap profesional bersama Persebaya Surabaya.

"Dulu ketika di Arema, hati dan pikiran saya fokus ke Arema. Tapi ketika saya sudah pindah ke Persebaya, saya tidak boleh mengkhianati Persebaya."

"Hati, pikiran, jiwa raga, saya pertaruhkan untuk Persebaya," tutup Aji Santoso.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

REKOMENDASI HARI INI

Liga Voli Korea - Panutan Megawati Makin Gila Karena Dekati Rekor Langka Usai Juara Bertahan Berhasil Dipecundangi

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
12
31
2
Man City
12
23
3
Chelsea
12
22
4
Arsenal
12
22
5
Brighton
12
22
6
Tottenham
12
19
7
Nottm Forest
12
19
8
Aston Villa
12
19
9
Newcastle
11
18
10
Fulham
12
18
Klub
D
P
1
Persebaya
11
24
2
Persib
11
23
3
Borneo
11
21
4
Bali United
11
20
5
Persija Jakarta
11
18
6
PSM
11
18
7
PSBS Biak
11
18
8
Arema
11
18
9
Persita
11
18
10
Persik
11
15
Klub
D
P
1
Barcelona
14
34
2
Real Madrid
13
30
3
Atlético Madrid
14
29
4
Villarreal
13
25
5
Athletic Club
14
23
6
Osasuna
14
22
7
Girona
14
21
8
Mallorca
14
21
9
Real Betis
14
20
10
Real Sociedad
14
18
Klub
D
P
1
Napoli
13
29
2
Atalanta
13
28
3
Inter
13
28
4
Fiorentina
13
28
5
Lazio
13
28
6
Juventus
13
25
7
Milan
12
19
8
Bologna
12
18
9
Udinese
12
16
10
Empoli
12
15
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136