BOLASPORT.COM - Tak semua pemain Real Madrid nampak bahagia ketika berhasil merengkuh trofi juara Liga Spanyol, termasuk Gareth Bale.
Real Madrid berhasil meraih gelar juara Liga Spanyol 2019-2020 usai menang 2-1 dari Villarreal, Kamis (16/7/2020) waktu setempat.
Kepastian itu semakin lengkap karena rival abadi mereka, Barcelona, justru meraih hasil minor pada pertandingan lain.
Barcelona harus takluk dari Osasuna di Stadion Camp Nou dengan skor 1-2.
Kekalahan Blaugrana tersebut membuat jarak kedua tim menjadi tujuh poin.
Baca Juga: Sukses Sebagai Pemain dan Pelatih Real Madrid, Zinedine Zidane Disebut Anak yang Hilang
Los Blancos kokoh di puncak klasemen dengan 86 poin, sementara Barcelona hanya mengoleksi 79 poin.
Dengan demikian, Real Madrid resmi meraih trofi ke-34 Liga Spanyol sepanjang sejarah klub.
Capaian ini sekaligus mengakhiri puasa gelar Liga Spanyol sejak terakhir juara pada 2016-2017.
Hampir seluruh pemain dan staf Real Madrid hanyut dalam suka cita perayaan gelar juara tersebut.
Editor | : | Bagas Reza Murti |
Sumber | : | Give Me Sport |
Komentar