Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Wasit Asal Bali Diciduk Polisi Karena Ketahuan Main Togel

By Ibnu Shiddiq NF - Jumat, 17 Juli 2020 | 23:45 WIB
Ilustrasi wasit
ramadityadomas
Ilustrasi wasit

BOLASPORT.COM - Wasit Asal Bali, I Wayan Arthana alias Wayan Ajus diringkus polisi lantaran melakukan tindakan pidana kasus judi online.

Dikutip BolaSport dari Tribun Bali, Saat ini Kepolisian Sat Reskrim Polresta Denpasar dari Team Unit V, pada Jumat (10/7/2020) sudah berhasil mengamankan pelaku.

Hal ini dikatakan langsung oleh Kasubbag Humas Polresta Denpasar Iptu Reza Hafidz, Jumat (17/7/2020) siang.

Wasit berlisensi C1 Nasional tersebut diamankan setelah menjual togel atau judi online Sidney di Jalan Dukuh Sari, Nomor 31, Sesetan, Denpasar Selatan.

"Penangkapan dilakukan oleh Team Unit V dan menemukan satu pelaku bernama Arthana. Pada Jumat lalu sekitar pukul 16.00 wita," ujar Ipru Reza Hafidz dikutip BolaSport dari Tribun Bali.

Baca Juga: Bek Bali United, Pagi Latihan FIisk, Sore Bermain Layangan

"Modus permainan judi togel online dengan omzet perhari Rp 300 ribu hingga Rp 500 ribu dengan nama situs Rajatoto3," tambah Iptu Reza.

"Untuk permainan judi togel ini, bersifat untung-untungan. Pelaku sudah di amankan di Polresta Denpasar beserta barang bukti lainnya untuk penyidikan lebih lanjut," tambahnya

Dalam judi tersebut, pelaku mendapatkan keuntungan Rp 2.910.000 dari situs Rajatoto3.

"Untuk permainan judi togel ini, bersifat untung-untungan. Pelaku sudah di amankan di Polresta Denpasar beserta barang bukti lainnya untuk penyidikan lebih lanjut," tambahnya

Sementara itu, dari hasil ini polisi menyita barang bukti berupa satu handphone Oppo sebagai media internet, ATM BCA, buku tabungan, satu lembar paito, tesen, lembar rekapan pasangan togel serta uang tunai Rp 60 ribu.

Hingga kini pihaknya belum mengetahui secara pasti motif Wayan Ajus melakukan perjudian online tersebut.

Baca Juga: Budi Sudarsono Bangga dengan Pemain Indonesia yang Berkarier di Luar Negeri

Wayan Ajus diduga sudah menjalankan praktik judi online sejak empat bulan lalu.

Bisa jadi pendemi Covid-19 menjadi alasan karena sepinya job memimpin pertandingan.

Wayan “Ajus” Arthana sendiri menjadi langganan saat menjadi hakim garis atau wasit utama di berbagai pertandingan lokal.

Sebut saja Porprov Bali sejak tahun 2013 hingga Liga 3.

Tahun lalu, dia juga sempat menjadi hakim garis saat final Liga 3 antara Perseden Denpasar menghadapi Tunas Muda Ubud di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

REKOMENDASI HARI INI

Kesuksesan Jorge Martin Bisa Jadi Motivasi Veda Ega Pratama untuk Coba Lagi di Red Bull Rookies Cup

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
12
31
2
Man City
12
23
3
Chelsea
12
22
4
Arsenal
12
22
5
Brighton
12
22
6
Tottenham
12
19
7
Nottm Forest
12
19
8
Aston Villa
12
19
9
Newcastle
11
18
10
Fulham
12
18
Klub
D
P
1
Persebaya
11
24
2
Persib
11
23
3
Borneo
11
21
4
Bali United
11
20
5
Persija Jakarta
11
18
6
PSM
11
18
7
PSBS Biak
11
18
8
Arema
11
18
9
Persita
11
18
10
Persik
11
15
Klub
D
P
1
Barcelona
14
34
2
Real Madrid
13
30
3
Atlético Madrid
14
29
4
Villarreal
13
25
5
Athletic Club
14
23
6
Osasuna
14
22
7
Girona
14
21
8
Mallorca
14
21
9
Real Betis
14
20
10
Real Sociedad
14
18
Klub
D
P
1
Napoli
13
29
2
Atalanta
13
28
3
Inter
13
28
4
Fiorentina
13
28
5
Lazio
13
28
6
Juventus
13
25
7
Milan
12
19
8
Bologna
12
18
9
Udinese
12
16
10
Empoli
12
15
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136