BOLASPORT.COM - Head of Direktorat Pemberdayaan Suporter & Fan Engagement (DPSFE) PSSI, Budiman Dalimunthe, berpesan agar suporter tetap mendukung tim kebanggaannya meski dengan cara berbeda.
Lanjutan Liga 1 2020 dipastikan kembali bergulir 1 Oktober mendatang hingga 28 Februari 2021, dengan digelar tanpa penonton.
Dengan dilanjutkannya Liga 1 tanpa penonton ini, tentu saja membuat para pecinta sepak bola Indonesia merasa kecewa, sebab biasanya datang ke stadion adalah sebuah kewajiban untuk suporter.
Namun, dengan adanya pandemi virus corona (Covid-19) ini tentu saja menggelar kompetisi tanpa penonton menjadi pilihan terbaik.
Baca Juga: Covid-19 Renggut Nyawa Presiden Federasi Sepak Bola Bolivia
Apalagi angka korban Covid-19 masih cukup tinggi di Indonesia, sehingga Liga 1 berlanjut tanpa penonton dan berpusat di Pulau Jawa jadi pilihan.
Digelar tanpa penonton memang membuat klub ataupun suporter akan merasa ada yang kurang, sebab para pendukung tak akan bisa memenuhi stadion.
Menanggapi hal itu, Budiman Dalimunthe mengatakan memang dalam keadaan kompetisi luar biasa ini terasa berbeda untuk semua.
Dari klub hingga penyelenggara kompetisi tentu saja itu terasa berbeda. Apalagi untuk suporter yang berasa kehilangan kewajibannya untuk datang ke stadion.
Editor | : | Metta Rahma Melati |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar