BOLASPORT.COM - Kejutan terjadi pada perempat final PBSI Home Tournament kategori tunggal putri, Kamis (23/7/2020) di Pelatnas PBSI, Cipayung, Jakarta.
Putri Kusuma Wardani menyisihkan pemain seniornya, Fitriani, pada laga perempat final PBSI Home Tournament dengan skor 21-17, 21-15.
Kemenangan tersebut membuat Putri lolos mengamankan tiket terakhir menuju babak semifinal PBSI Home Tournament.
Hasil ini bisa dibilang di luar dugaan, mengingat status Fitriani yang lebih senior ketimbang Putri.
Baca Juga: PBSI Home Tournament - Asti Sukses Manfaatkan Kelengahan Ester
Putri terbukti bisa mengimbangi Fitriani sepanjang pertandingan.
Kejutan yang diberikan Putri sebenarnya sudah berlangsung dari pertandingan sesi pagi.
Putri berhasil menang atas Gregoria Mariska Tunjung, pemain tunggal putri nomor satu Indonesia, dengan skor 25-23, 20-22, 21-11.
Penampilan para pemain muda pun bisa dibilang impresif.
Baca Juga: Hasil PBSI Home Tournament - Kalahkan Fitriani, Putri KW Pastikan Tempat Terakhir di Semifinal
Hal ini terlihat dari Klasemen grup dikuasai oleh para pemain muda.
Di grup M, Putri Kusuma Wardani menjadi yang terkuat, sedangkan Ester Nurumi Tri Wardoyo dan Komang Ayu Cahya Dewi menjadi juara di Grup N dan P.
Satu-satunya grup yang dikuasai pemain senior hanya grup O yang peringkat pertamanya ditempati oleh Ruselli Hartawan.
Namun begitu, langkah Ester dan Komang Ayu justru terhenti pada babak perempat final karena disingkirkan lawan mereka masing-masing.
Ester tumbang di tangan Asti Dwi Widyaningrum. Adapun Komang Ayu disingkirkan oleh Saifa Rizka Nur Hidayah.
Pada partai perempat final lainnya, Gregoria Mariska Tunjung berhasil mengatasi perlawanan Ruselli Hartawan, 19-21, 21-13, 21-17.
Rekap hasil PBSI Home Tournament, Kamis (23/7/2020)
Sesi pagi - Penyisihan Grup
Grup M - Gregoria Mariska Tunjung vs Putri Kusuma Wardani, 23-25, 22-20, 11-21
Grup M - Bilqis Prasista vs Siti Sarah Azzahra 21-16, 21-15
Grup N - Asti Dwi Widyaningrum vs Choirunnisa 21-12, 21-15
Grup N - Ester Nurumi Tri Wardoyo vs Yasnita Enggira Setiawan, 21-17, 21-13
Grup O - Saifi Rizka Nur Hidayah vs Tasya Farahnailah, 21-18, 21-15
Grup O - Stephanie Widjaja vs Ruselli Hartawan, 21-19, 21-16
Grup P - Fitriani vs Aisyah Sativa Fatetani, 21-17, 21-15
Grup P - Komang Ayu Cahya Dewi vs Nandini Putri Arumni 23-21, 11-6 retired
Sesi sore - Perempat Final
Asti Dwi Widyaningrum vs Ester Nurumi Tri Wardoyo 17-21, 23-21, 21-9
Gregoria Mariska Tunjung vs Ruselli Hartawan 19-21, 21-13, 21-17
Saifa Rizka Nur Hidayah vs Komang Ayu Cahya Dewi 21-14, 20-22, 21-14
Putri Kusuma Wardani vs Fitriani 21-17, 21-15
Baca Juga: Hasil PBSI Home Tournament - Menangi Laga Sengit, Saifi Tembus Semifinal
Editor | : | Ardhianto Wahyu Indraputra |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar