BOLASPORT.COM - Paruh pertama pertandingan Udinese melawan Juventus berakhir dengan skor 1-0 untuk keunggulan pasukan Maurizio Sarri.
Udinese menjamu Juventus pada giornata ke-35 Serie A, Jumat (24/7/2020) dini hari WIB.
Juventus unggul 1-0 di babak pertama berkat gol yang dicetak Matthijs de Ligt di menit ke-42.
Bermain di Dacia Arena, Juventus langsung mengancam pada menit ke-4 lewat sepakan Cristiano Ronaldo yang berada di dalam kotak penalti.
Namun, bola masih mampu ditangkap oleh Juan Musso dengan sempurna.
Baca Juga: Transfer Hebat Chelsea akan Sia-sia jika Kepa Tetap Dipertahankan
Tiga menit berselang, Ken Sema yang berada di sisi kanan pertahanan Juventus mengirimkan bola ke dalam kotak penalti Si Nyonya Tua.
Bola yang mengarah ke dalam kotak 16 coba dihalau oleh Danilo dengan sundulan, tetapi bola malah mengarah ke gawang Wojciech Szczesny.
Beruntung bagi Juve, si kulit bulat masih membentur tiang kiri gawang.
Editor | : | Beri Bagja |
Sumber | : | twitter.com/juventusfcen |
Komentar