Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Juventus Gagal Juara Liga Italia Pekan Ini, Maurizio Sarri Berikan Pembelaan

By Muhammad Zaki Fajrul Haq - Jumat, 24 Juli 2020 | 14:00 WIB
Pelatih Juventus, Maurizio Sarri.
TWITTER.COM/10BETSPORTS
Pelatih Juventus, Maurizio Sarri.

BOLASPORT.COM - Pelatih Juventus, Maurizio Sarri, memberikan pembelaan usai gagal membawa tim asuhannya meraih gelar juara Liga Italia musim 2019-2020.

Juventus baru saja menelan kekalahan saat bertandang ke kandang Udinese, Stadion Friuli.

Juventus dipecundangi Udinese, yang sedang berusaha keluar dari zona degradasi, dengan skor 1-2.

I Bianconeri sebenarnya berhasil unggul terlebih dahulu lewat gol Matthijs de Ligt pada menit ke-42.

Namun, Udinese berhasil menyamakan kedudukan pada menit ke-52 lewat gol Ilija Nestorovski.

Baca Juga: Juventus Gagal Juara Pekan Ini, Sarri Out Berkumandang di Medsos

Kehancuran Juventus semakin lengkap usai Seko Fofana mencetak gol kemenangan dramatis Udinese pada menit ke-90+1.

Hasil tersebut membuat Juventus gagal meraih Scudetto usai laga melawan Udinese.

Padahal, tim asuhan Maurizio Sarri tersebut bisa saja memastikan diri sebagai juara Liga Italia jika berhasil meraih kemenangan.

Juventus bisa mengoleksi 83 poin andai meraih kemenangan melawan Udinese.

Dengan demikian, jumlah poin mereka tidak akan terkejar oleh Atalanta yang saat ini berada di posisi kedua.

Baca Juga: Cristiano Ronaldo Borong 2 Gol ke Gawang Lazio, Sarri: Pemain Kelas Dunia

Bahkan, sekali pun poin akhir kedua tim sama-sama 83 poin, Juventus unggul head-to-head atas Atalanta.

Namun, I Bianconeri gagal memanfaatkan peluang dan keunggulan tersebut untuk menjadi kampiun Serie A 2019-2020.

Usai kalah dari Udinese dan gagal meraih juara Liga Italia pekan ini, Sarri mendapatkan banyak kecaman dari para penggemar.

Bahkan, tagar #SarriOut menjadi trending topic di Twitter.

Mengalami berbagai kecaman dan kegagalan membawa Juventus meraih kemenangan, Sarri memberikan pembelaan.

Baca Juga: Juventus Vs Lazio - Si Nyonya Tua Dihantui 2 Kekalahan Mengenaskan

Menurut pelatih asal Italia itu, skuad Juventus saat ini sedang mengalami kelelahan fisik dan mental.

Sarri menilai kondisi seperti ini sangat umum dialami oleh banyak orang.

Sarri juga menyebut bahwa sulit bagi anak-anak asuhnya untuk terus mempertahankan fokus dan agresivitas mereka sepanjang pertandingan.

"Pada periode ini, kami lelah secara fisik dan mental, dan itu adalah masalah yang umum bagi semua orang," kata Sarri seperti dilansir BolaSport.com dari Sportskeeda.

"Untuk alasan ini, menjadi agresif adalah sesuatu yang lebih melelahkan."

"Oleh karena itu, sekarang yang paling penting adalah kedisiplinan."

Baca Juga: Kemampuan Cristiano Ronaldo Hadapi Tekanan Laga Dipuji Maurizio Sarri

"Sulit untuk mempertahankannya sepanjang pertandingan dan kadang-kadang, seperti hari ini, kami kehilangan itu," ujar Sarri melanjutkan.

Mantan pelatih Chelsea dan Napoli itu tak ingin terus meratapi kekalahan Juventus dari Udinese.

Sarri mengaku sudah mulai fokus dengan pertandingan melawan Sampdoria yang akan menentukan gelar juara Liga Italia mereka pada musim ini.

"Saat ini saya tidak memikirkan Liga Champions, dalam pikiran saya hanya ada pertandingan Sampdoria di hari Minggu," tutur Sarri.

"Kami harus waspada dan kemudian kami akan berpikir tentang piala," ucap Sarri menambahkan.

Baca Juga: Hadapi Atalanta, Juventus Ibarat Lakukan Kunjungan ke Dokter Gigi

Juventus akan menjamu Sampdoria di Stadion Allianz pada laga pekan ke-36 Liga Italia 2019-2020, Minggu (26/7/2020) waktu setempat atau Senin (27/7/2020) pukul 02.45 WIB.

Laga tersebut harus dimenangkan oleh Juventus jika ingin benar-benar memastikan gelar juara Liga Italia musim ini.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom) on

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Septian Tambunan
Sumber : Sportskeeda
REKOMENDASI HARI INI

Piala Presiden 2024 Ajang Talenta Tanah Air Bersinar, Siap Ditempa di Kompetisi demi Tujuan Akhir Timnas Indonesia

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
12
31
2
Man City
12
23
3
Chelsea
12
22
4
Arsenal
12
22
5
Brighton
12
22
6
Tottenham
12
19
7
Nottm Forest
12
19
8
Aston Villa
12
19
9
Fulham
12
18
10
Newcastle
12
18
Klub
D
P
1
Persebaya
11
24
2
Persib
11
23
3
Borneo
11
21
4
Bali United
11
20
5
Persija Jakarta
11
18
6
PSM
11
18
7
PSBS Biak
11
18
8
Arema
11
18
9
Persita
11
18
10
Persik
11
15
Klub
D
P
1
Barcelona
14
34
2
Real Madrid
13
30
3
Atlético Madrid
14
29
4
Villarreal
13
25
5
Athletic Club
14
23
6
Osasuna
14
22
7
Girona
14
21
8
Mallorca
14
21
9
Real Betis
14
20
10
Real Sociedad
14
18
Klub
D
P
1
Napoli
13
29
2
Atalanta
13
28
3
Inter
13
28
4
Fiorentina
13
28
5
Lazio
13
28
6
Juventus
13
25
7
Milan
12
19
8
Bologna
12
18
9
Udinese
13
17
10
Empoli
13
16
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136