BOLASPORT.COM - Juergen Klopp mengimbau kepada seluruh anggota skuad Liverpool untuk tetap waspada dengan COVID-19 meskipun sedang berlibur usai kompetisi selesai.
Para pemain Liverpool sedang menikmati masa liburan setelah Liga Inggris 2019-2020 resmi diakhiri.
Liverpool akhirnya berhasil meraih gelar juara Liga Inggris mereka untuk pertama kalinya setelah 30 tahun menunggu.
The Reds bahkan berhasil mencapai 99 poin, unggul 18 poin di akhir musim atas Manchester City yang berada di peringkat kedua dengan 81 poin.
Liverpool yang sudah tersingkir di Liga Champions pun tak memiliki kompetisi lagi untuk dimainkan.
Baca Juga: Dibangunkan Jam 3 Pagi, Sir Alex Ferguson Beri Selamat ke Juergen Klopp
Hal tersebut membuat manajemen klub memberikan waktu libur kepada para pemain.
Akan tetapi, kondisi dunia yang masih belum aman karena pandemi virus corona membuat pelatih Liverpool, Juergen Klopp, merasa waswas.
Klopp hanya mampu memberikan imbauan kepada seluruh anggota skuad Liverpool untuk tetap waspada dengan COVID-19.
Pelatih asal Jerman tersebut juga meminta anak asuhnya untuk bertanggung jawab atas dirinya sendiri selama liburan.
Klopp membebaskan para pemainnya untuk berlibur asalkan tetap mengikuti arahan pemerintah setempat dan protokol kesehatan.
Baca Juga: Pujian Setinggi Langit Juergen Klopp untuk Virgil van Dijk di Liverpool
"Anak-anak bisa pergi berlibur, jelas, dan kami tahu dari semua orang ke mana mereka akan pergi. Semuanya baik-baik saja, negara-negara ini semuanya baik-baik saja," tutur Klopp seperti dilansir BolaSport.com dari Goal International.
"Tetapi, situasinya dapat berubah, terus menerus, jadi sekarang adalah tanggung jawab mereka sendiri."
"Mereka harus memastikan tahu kapan harus meninggalkan negara tertentu."
"Mereka harus mengikuti berita dan harus bereaksi."
"Bukan tugas kami untuk mengatakan: 'Mungkin Spanyol menutup perbatasan lagi' atau apa pun."
Baca Juga: Hasil Liga Inggris - Raih 99 Poin, Liverpool Tutup Musim 2019-2020 dengan Kemenangan
"Mereka bertanggung jawab untuk itu dan mereka juga mengetahuinya," ucap Klopp menambahkan.
Mantan pelatih Borussia Dortmund itu pun menyatakan bahwa klub akan membantu sebisa mungkin jika ada masalah yang terjadi.
Akan tetapi, para pemain harus tetap menjaga diri mereka hingga Liverpool bisa berlatih lagi untuk menyambut musim depan.
"Kami akan melakukan sebanyak yang kami bisa untuk membantu, tetapi mereka perlu mengetahui situasinya," ujar Klopp.
"Tidak seorang pun dari kami yang bisa pergi berlibur dan melakukan hal-hal yang mungkin bisa Anda lakukan di masa lalu."
Baca Juga: Liverpool Era Juergen Klopp Pantang Kalah di Laga Terakhir Liga Inggris
"Kami semua harus tetap disiplin, tetapi saya akan mengatakan bahwa para pemain luar biasa."
"Tidak hanya para pemain kami, tetapi semua pemain di Premier League."
"Tak ada satu pun kasus baru setelah musim dimulai lagi, yang menunjukkan mereka adalah orang-orang yang baik, semua dari mereka. Saya harap tetap seperti ini dan kami akan kembali untuk berlatih lagi," kata Klopp melanjutkan.
Rencananya, Liga Inggris 2020-2021 akan dimulai pada 12 September mendatang.
Editor | : | Dwi Widijatmiko |
Sumber | : | Goal |
Komentar