Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

VIDEO Gol Terbaik Inter Milan vs Napoli, Tembakan Maut Matthaeus dan Tumit Zamorano

By Beri Bagja - Selasa, 28 Juli 2020 | 16:20 WIB
Selebrasi Ivan Zamorano usai mencetak gol untuk Inter Milan.
TWITTER.COM/EUROPALEAGUE
Selebrasi Ivan Zamorano usai mencetak gol untuk Inter Milan.

BOLASPORT.COM- Dua legenda Inter Milan, Ivan Zamorano dan Lothar Matthaeus, punya memori mencetak gol spektakuler dalam duel kontra Napoli.

Partai Inter Milan vs Napoli di Giuseppe Meazza, Selasa (28/7/2020), berlangsung pada pekan ke-37 Liga Italia.

Bentrokan wakil Italia Utara vs Selatan ini menelurkan banyak gol spektakuler sepanjang sejarah pertemuan mereka.

Dugout merangkum lima gol pilihan yang dilesakkan pemain Inter ke gawang Napoli.

 

Dua posisi teratas ditempati legenda La Beneamata pada masa bakti yang berlainan.

Di peringkat kedua bercokol gol tendangan super Lothar Matthaeus dari situasi perekik.

Baca Juga: Inter Milan vs Napoli - Kilas Balik Gol Serangan Balik Sempurna Lukaku

Baca Juga: Hasil dan Klasemen Liga Italia - Inter Milan Salip Atalanta

Legenda timnas Jerman itu melakukannya dalam duel Inter Milan vs Napoli di pekan ke-30 Serie A 1988-1989.

Matthaeus mengeksekusi tendangan bebas mendatar yang melaju keras dari luar kotak penalti.

Gol spektakuler ini juga istimewa karena menentukan kemenangan 2-1 Inter atas Napoli yang diperkuat Diego Maradona.

Lothar Matthaeus berduel dengan Diego Maradona dalam partai legendaris Inter Milan vs Napoli.
TWITTER.COM/ANUARIODEFUTBOL
Lothar Matthaeus berduel dengan Diego Maradona dalam partai legendaris Inter Milan vs Napoli.

Pada akhir musim tersebut, Matthaeus cs berjaya dengan meraih scudetto, diikuti oleh Maradona dkk di peringkat kedua klasemen.

Baca Juga: Juventus Juara Serie A, Cristiano Ronaldo Raih Gelar Ke-7 di Liga Domestik

Baca Juga: Giorgio Chiellini, Satu-satunya Manusia Scudetto 9 Kali Beruntun di Juventus

Sementara itu, peringkat pertama gol terbaik versi Dugout ini diduduki lesakan elegan Ivan Zamorano.

Dalam momen laga Inter Milan vs Napoli musim 1997-1998, Zamorano mencetak gol pertama I Nerazzurri ke gawang Napoli melalui sepakan tumit.

Eks bomber Cile tersebut membelokkan umpan silang Francesco Moriero dengan tumit kaki kanan untuk menyarangkan bola ke pojok kanan bawah.

Ivan Zamorano saat merayakan golnya untuk Inter Milan.
TWITTER.COM/COOPERATIVA
Ivan Zamorano saat merayakan golnya untuk Inter Milan.

Zamorano menyimpan memori tersendiri soal gol tersebut.

"Saya tak akan melupakan pertandingan melawan Napoli pada 1998. Itulah pertandingan ketika saya mencetak gol terbaik dalam karier saya," ujarnya, dikutip BolaSport.com dari MondoNapoli.

Baca Juga: Daftar Juara Liga Italia Sepanjang Masa, Siapa Sanggup Hentikan Dominasi Juventus?

Baca Juga: Genoa vs Inter Milan - Romelu Lukaku Resmi Lewati Si Pangeran Diego Milito

Pada laga klasik itu, Inter menang 2-0 dan satu gol lain diceploskan oleh Ronaldo Luis Nazario de Lima, tandem Zamorano di lini depan.

Berikut cuplikan video lima gol terbaik pemain Inter Milan ke gawang Napoli.

 

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Beri Bagja
Sumber : dugout.com, mondonapoli.it
REKOMENDASI HARI INI

ASEAN Cup 2024 - Satu Pemain Bali United Tiba-tiba 'Hilang' dari Daftar Panggil Timnas Indonesia, Teco Buka Suara

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
12
31
2
Man City
12
23
3
Chelsea
12
22
4
Arsenal
12
22
5
Brighton
12
22
6
Tottenham
12
19
7
Nottm Forest
12
19
8
Aston Villa
12
19
9
Fulham
12
18
10
Newcastle
12
18
Klub
D
P
1
Persebaya
11
24
2
Persib
11
23
3
Borneo
11
21
4
Bali United
11
20
5
Persija Jakarta
11
18
6
PSM
11
18
7
PSBS Biak
11
18
8
Arema
11
18
9
Persita
11
18
10
Persik
11
15
Klub
D
P
1
Barcelona
14
34
2
Real Madrid
13
30
3
Atlético Madrid
14
29
4
Villarreal
13
25
5
Athletic Club
14
23
6
Osasuna
14
22
7
Girona
14
21
8
Mallorca
14
21
9
Real Betis
14
20
10
Real Sociedad
14
18
Klub
D
P
1
Napoli
13
29
2
Atalanta
13
28
3
Inter
13
28
4
Fiorentina
13
28
5
Lazio
13
28
6
Juventus
13
25
7
Milan
12
19
8
Bologna
12
18
9
Udinese
13
17
10
Empoli
13
16
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136