Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

PSSI Bicara Tentang Kabar Piala AFF 2020 Ditunda Hingga 2021

By Mochamad Hary Prasetya - Rabu, 29 Juli 2020 | 19:15 WIB
Plt Sekjen PSSI, Yunus Nusi, memberikan keterangan kepada awak media di Hotel Fairmont, Senayan, Jakarta Selatan, 29 Juli 2020.
MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM
Plt Sekjen PSSI, Yunus Nusi, memberikan keterangan kepada awak media di Hotel Fairmont, Senayan, Jakarta Selatan, 29 Juli 2020.

BOLASPORT.COM - Sekretaris Jenderal (Sekjen) PSSI, Yunus Nusi, angkat bicara terkait kabar Piala AFF 2020 diundur ke 2021.

Kepada awak media termasuk BolaSport.com, Yunus Nusi mengatakan ada rencana dari AFF untuk mengundurkan Piala AFF 2020.

Kata Yunus Nusi, AFF sempat menanyakan ke PSSI terkait diundurnya Piala AFF 2020 ke Februari dan Maret 2021.

Yunus Nusi menjawab bahwa jika Piala AFF digelar pada Februari-Maret 2021, maka itu akan menjadi sebuah keberatan bagi PSSI.

Sebab, pada Mei 2021, Indonesia dipercaya menjadi tuan rumah Piala Dunia U-20 2021.

Selain itu, pada bulan tersebut berdekatan dengan Idul Fitri 2021 yang jatuh pada 12-13 Mei.

Baca Juga: Gelandang Borneo FC Berbagi Ilmu dan Pengalaman di SSB Tajikistan

"Kami sampaikan pertama kami dalam rangka persiapan Piala Dunia U-20 2021."

"Kedua waktu itu sangat berdekatan dengan Idul Fitri 2021 di beberapa negara Asia Tenggara."

"Sehingga kemarin AFF tidak putuskan kapan waktu yang pas untuk digelarnya turnamen itu," ucap Yunus Nusi, Rabu (29/7/2020).

Baca Juga: Iwan Bule Sebut Dirinya Bukan Manajer Timnas U-19 Indonesia

Yunus Nusi menambahkan, AFF masih akan menggelar pertemuan untuk menentukan waktu yang pas digelarnya Piala AFF 2020.

Rencananya AFF akan rapat pada 30 Juli 2020.

"Untuk akhir tahun ini dibatalkan atau tidak kepastiannya itu akan terjawab pada 30 Juli 2020," kata Yunus Nusi.

Baca Juga: F1 Akan Atur Protes Anti Rasime pada GP Inggris

"Kami ditanya kalau PSSI opsinya itu Februari-Maret 2021 ada puasa dan kedua ya persiapan Piala Dunia U-20 2021," ucap pria asal Gorontalo tersebut.

Yunus Nusi mengatakan PSSI belum memberikan opsi tentang waktu yang pas untuk menggulirkan Piala AFF 2020.

PSSI menyerahkan semuanya kepada AFF untuk membahasnya.

Baca Juga: Dua Stadion di Yogyakarta Siap Digunakan untuk Lanjutan Liga 1 2020

"Kami belum memberikan opsi tergantung AFF apakah digelar sebelum Piala Dunia U-20 2021 atau setelahnya."

"Intinya kami serahkan semuanya ke AFF karena mereka juga masih bicara dengan negara-negara lain."

"Kita tunggu saja keputusannya pada 30 Juli 2020," tutup Yunus Nusi.

Baca Juga: Mantan Pelatih Valentino Rossi Yakin Marc Marquez Bakal Kesulitan pada Balapan Selanjutnya

Piala AFF 2020 awalnya akan digelar pada November sampai Desember mendatang.

Kabar ditundanya turnamen bergengsi se Asia Tenggara itu karena pandemi Covid-19 yang tengah terjadi di dunia.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

REKOMENDASI HARI INI

Media Vietnam Sebut Shin Tae-yong Punya Langkah Aneh Jelang ASEAN Cup 2024

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
6
15
2
Man City
6
14
3
Arsenal
6
14
4
Chelsea
6
13
5
Aston Villa
6
13
6
Fulham
6
11
7
Newcastle
6
11
8
Tottenham
6
10
9
Brighton
6
9
10
Nottm Forest
6
9
Klub
D
P
1
Borneo
10
21
2
Persebaya
10
21
3
Persib
10
20
4
Bali United
10
20
5
Persija Jakarta
10
18
6
Arema
11
18
7
PSM
11
18
8
PSBS Biak
10
15
9
Persik
10
15
10
Persita
10
15
Klub
D
P
1
Barcelona
13
33
2
Real Madrid
12
27
3
Atlético Madrid
13
26
4
Villarreal
12
24
5
Osasuna
13
21
6
Athletic Club
13
20
7
Real Betis
13
20
8
Real Sociedad
13
18
9
Mallorca
13
18
10
Girona
13
18
Klub
D
P
1
Napoli
10
25
2
Inter
10
21
3
Atalanta
10
19
4
Fiorentina
10
19
5
Lazio
10
19
6
Juventus
10
18
7
Udinese
10
16
8
Milan
9
14
9
Torino
10
14
10
Roma
10
13
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136
Close Ads X