"Saya tidak akan menyerah, saya tidak akan pernah menyerah sampai saya punya kesempatan," ucapnya.
Isyarat untuk kembali balapan selalu Marquez barengi dengan menampilkan kondisinya lewat media sosial.
Prioritas saat ini menurutnya adalah kembali fit dari cedera yang ia dapatkan dan menebus kesalahan di dua seri ke depan.
"Prioritas sekarang adalah lengan saya. Saya akan mencoba pulih secepat mungkin dan mulai mengendarai motor balap," ucap Marquez.
"Saya tahu tidak akan 100 persen di Brno, tapi mungkin ( lebih baik) di Red Bull Ring, Anda tidak akan pernah tahu. Ini lengan kanan. Semua sirkuit yang berbelok ke kanan ini akan menjadi sulit," ujar Marquez.
"Itu tujuan utama. Tujuan kedua adalah diumumkannya juara dari pembalap Catalan, masih banyak balapan yang harus dikerjakan, apapun bisa terjadi. Saya tidak akan menyerah selagi saya punya kesempatan," tuturnya.
Baca Juga: Ada yang Heran dengan Euforia Valentino Rossi Naik Podium
Editor | : | Delia Mustikasari |
Sumber | : | fanpage.it |
Komentar