Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Indonesia Waspadai Malaysia pada Fase Grup Piala Thomas dan Uber 2020

By Delia Mustikasari - Senin, 3 Agustus 2020 | 16:50 WIB
   Skuat Piala Thomas Indonesia 2018
BADMINTON INDONESIA
Skuat Piala Thomas Indonesia 2018

BOLASPORT.COM - Badminton World Federation (BWF) telah merilis hasil undian Piala Thomas dan Uber 2020. Proses pengundian ditayangkan secara langsung oleh BWF dari Kuala Lumpur, Malaysia, pada Senin (3/8/2020) atau hari ini pukul 14.00 WIB.

Tim Thomas Indonesia yang diunggulkan di tempat pertama, menempati Grup A bersama Malaysia, Belanda dan Inggris.

Tim Uber Indonesia yang ada di posisi kelima daftar unggulan, menempati Grup B bersama Korea, Malaysia dan Australia.

Baca Juga: Malunya Khabib Nurmagomedov Bertemu Idolanya, Georges St-Pierre

Mengomentari hasil undian, Kepala Bidang Pembinaan dan Prestasi PP PBSI Susy Susanti mengatakan bahwa baik tim Thomas maupun Uber punya peluang untuk menjuarai grup.

Jika melihat materi pemain, tim Thomas Indonesia lebih berpeluang besar untuk merajai Grup A.

"Kami fokus awalnya ke babak delapan besar dulu. Kami punya kans, kami mau membawa pulang Piala Thomas kembali ke Indonesia. Lawan-lawan di grup tidak mudah untuk dihadapi, namun kami tetap optimis," kata Susy dilansir BolaSport.com dari Badmintonindonesia.org.

"Malaysia harus diwaspadai di Grup A. Kalau melihat kekuatan di atas kertas, kami lebih unggul dari Belanda dan Inggris. Namun, kami harus siap dan tidak boleh menanggap enteng lawan," ujar Susy.

Sementara itu, tim Uber Indonesia harus bekerja keras untuk menjadi juara Grup B. Pasalnya, Indonesia berada satu grup dengan tim Korea yang cukup kuat, terutama pada sektor ganda putri.

Baca Juga: Hasil Undian Piala Thomas dan Uber 2020 - Indonesia Bertemu Malaysia

"Korea memang kuat, tapi saya rasa peluang tetap ada. Melawan Malaysia dan Australia juga tidak boleh lengah, karena di pertadingan beregu, apapun bisa terjadi," ujar Susy.

"Yang penting, para pemain bisa menjaga fokus dan harus fight di lapangan," tuturnya.

Sebanyak 16 tim Piala Thomas dan 16 tim Piala Uber akan bertanding memperebutkan lambang supremasi beregu putra dan beregu putri paling bergengsi ini.

Putaran final Piala Thomas dan Uber rencananya akan dihelat di Aarhus, Denmark, pada pada 3-11 Oktober mendatang. Kejuaraan ini akan berlangsung di Ceres Arena.

Berikut hasil undian grup Piala Thomas dan Uber 2020.

Piala Thomas
Grup A
Indonesia
Malaysia
Belanda
Inggris

Grup B
China
Taiwan
Australia
Prancis

Grup C
Denmark
India
Jerman
Algeria

Grup D
Jepang
Korea
Thailand
Kanada

Piala Uber
Grup A
Jepang
Taiwan
Mesir
Spanyol

Grup B
Korea
Indonesia
Australia
Malaysia

Grup C
Thailand
Denmark
Skotlandia
Kanada

Grup D
China
India
Prancis
Jerman

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Delia Mustikasari
Sumber : Badminton Indonesia.org
REKOMENDASI HARI INI

Cristiano Ronaldo Cetak Gol ke-913, Al Nassr Hajar Wakil Qatar di Liga Champions Asia

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
12
31
2
Man City
12
23
3
Chelsea
12
22
4
Arsenal
12
22
5
Brighton
12
22
6
Tottenham
12
19
7
Nottm Forest
12
19
8
Aston Villa
12
19
9
Newcastle
11
18
10
Fulham
12
18
Klub
D
P
1
Persebaya
11
24
2
Persib
11
23
3
Borneo
11
21
4
Bali United
11
20
5
Persija Jakarta
11
18
6
PSM
11
18
7
PSBS Biak
11
18
8
Arema
11
18
9
Persita
11
18
10
Persik
11
15
Klub
D
P
1
Barcelona
14
34
2
Real Madrid
13
30
3
Atlético Madrid
14
29
4
Villarreal
13
25
5
Athletic Club
14
23
6
Osasuna
14
22
7
Girona
14
21
8
Mallorca
14
21
9
Real Betis
14
20
10
Real Sociedad
14
18
Klub
D
P
1
Napoli
13
29
2
Atalanta
13
28
3
Inter
13
28
4
Fiorentina
13
28
5
Lazio
13
28
6
Juventus
13
25
7
Milan
12
19
8
Bologna
12
18
9
Udinese
12
16
10
Empoli
12
15
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136