BOLASPORT.COM - 3 Legiun Asing Arema FC dipastikan pamit yakni pelatih Mario Gomez, pelatih fisik Marcos Gonzales dan striker Jonathan Bauman.
Ketiganya resmi berpamitan dari Arema FC setelah tak hadir dalam latihan perdana Arema FC di Stadion Kanjuruhan, Senin (3/8/2020).
Dua nama pertama, yakni Pelatih Mario Gomez dan Marcos Gonzales telah menyatakan pamit terlebih dulu.
Pernyataan resmi dari klub mengenai mundurnya dua pelatih disampaikan oleh manajer Arema FC, Ruddy Widodo pasca-latihan.
Ruddy menjelaskan jika Mario Gomez sudah berpamitan sekitar 1-2 pekan lalu.
Menurut Ruddy, alasan utama Gomez mundur adalah tak sepakat dengan pemotongan gaji akibat regulasi PSSI, terkait dengan penghentian kompetisi akibat pandemi virus Corona.
"Setelah dari masjid, saya telepon, saya loudspeaker, waktu itu saya berada di ruangan keuangan Arema, jadi banyak yang tahu," katanya dikutip BolaSport dari Surya Malang.
"Intinya, dia ngomong 'terima kasih sudah membawa saya ke Arema, saya tidak menyalahkanmu (Ruddy Widodo) secara pribadi dan klub."
Editor | : | Bagas Reza Murti |
Sumber | : | suryamalang.tribunnews.com |
Komentar