Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Malaysia Nilai Indonesia Unggul dalam Persiapan Piala Thomas dan Uber 2020, tetapi...

By Delia Mustikasari - Selasa, 4 Agustus 2020 | 13:50 WIB
Tim putra Malaysia berpose di podium setelah dikalahkan Indonesia, 1-3 pada final Kejuaraan Beregu Asia 2020 di Rizal Memorial Coliseum, Manila, Filipina, Minggu (16/2/2020).
THE STAR
Tim putra Malaysia berpose di podium setelah dikalahkan Indonesia, 1-3 pada final Kejuaraan Beregu Asia 2020 di Rizal Memorial Coliseum, Manila, Filipina, Minggu (16/2/2020).

BOLASPORT.COM - Tim Thomas dan Uber Malaysia sama-sama satu grup dengan Indonesia pada putaran final Piala Thomas dan Uber 2020 yang akan digelar pada 3-11 Oktober di Aarhus, Denmark.

Berdasarkan hasil undian yang dirilis Federasi Bulu Tangkis Dunia (BWF), Senin (3/8/2020), Malaysia ditempatkan di Grup A untuk Piala Thomas dengan Indonesia, Inggris dan Belanda.

Pada Piala Uber, Malaysia berada di Grup B dengan Indonesia, Korea Selatan, dan Australia.

Baca Juga: Indonesia Peraih Gelar Terbanyak, tetapi Malaysia Negara Pertama yang Juarai Piala Thomas

Menurut Direktur kepelatihan Asosiasi Bulu Tangkis Malaysia (BAM) Wong Choong Hann, pandemi Covid-19 telah menjadi kemunduran besar bagi sebagian besar negara, terutama dalam hal persiapan tim.

"Tidak diragukan lagi, semua pihak akan merasa cemas berkompetisi dalam turnamen besar setelah jeda kompetisi yang begitu lama. Tetapi, kami semua berada di kapal yang sama. Kami hanya harus mengelola tekanan," kata Wong dilansir BolaSport.com dari News Strait Times.

"Saya pikir kami harus menganggap diri kami beruntung dibandingkan dengan negara lain yang belum melakukan latihan penuh karena pandemi. Selain itu, kami juga memiliki turnamen internal yang akan membantu kami mendapatkan kembali atmosfer kompetitif kami," ujar Wong.

"Melihat undian, Indonesia akan menjadi tantangan terbesar kami pada babak penyisihan grup Piala Thomas. Tim Piala Uber kami akan tampil dengan kekuatan penuh melawan Korea dan Indonesia," ucap Wong.

Mantan tunggal putra Malaysia ini juga mengakui bahwa Indonesia mendapat sedikit keuntungan karena tim nasional mereka terus berlatih, sementara sebagian besar negara mengalami penurunan intensitas selama beberapa bulan terakhir.

Baca Juga: Indonesia Waspadai Malaysia pada Fase Grup Piala Thomas dan Uber 2020

"Dalam hal persiapan, mereka (Indonesia) memiliki keunggulan.Tetapi, kami tidak terlalu jauh tertinggal," ujar Wong.

"Target kami untuk Piala Thomas adalah memuncaki grup. Saya akan senang jika tim putri kami bisa berada dua teratas juga," tutur Wong.

Putaran final Piala Thomas dan Uber akan menjadi turnamen internasional pertama dalam kalender BWF World Tour yang terakhir kali digelar pada Maret.

Piala Thomas

Grup A: Indonesia, Malaysia, Belanda, Inggris; Grup B: Cina, Taiwan, Australia, Prancis; Grup C: Denmark, India, Jerman, Aljazair; Grup D: Jepang, Korea Selatan, Thailand, Kanada.

Piala Uber

Grup A: Jepang, Taiwan, Mesir, Spanyol; Grup B: Korea Selatan, Indonesia, Australia, Malaysia; Grup C: Thailand, Denmark, Skotlandia, Kanada; Grup D: Cina, India, Prancis, Jerman.

Baca Juga: Hasil Undian Piala Thomas dan Uber 2020 - Indonesia Bertemu Malaysia

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Delia Mustikasari
Sumber : News Strait Times
REKOMENDASI HARI INI

MLSC Tangerang Seri 2 Sukses digelar, Teddy : Kualitas di Seri ini Mengalami Peningkatan

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
6
15
2
Man City
6
14
3
Arsenal
6
14
4
Chelsea
6
13
5
Aston Villa
6
13
6
Fulham
6
11
7
Newcastle
6
11
8
Tottenham
6
10
9
Brighton
6
9
10
Nottm Forest
6
9
Klub
D
P
1
Borneo
10
21
2
Persebaya
10
21
3
Persib
10
20
4
Bali United
10
20
5
Persija Jakarta
10
18
6
PSM
10
17
7
PSBS Biak
10
15
8
Persik
10
15
9
Arema
10
15
10
Persita
10
15
Klub
D
P
1
Barcelona
13
33
2
Real Madrid
12
27
3
Atlético Madrid
13
26
4
Villarreal
12
24
5
Osasuna
13
21
6
Athletic Club
13
20
7
Real Betis
13
20
8
Real Sociedad
13
18
9
Mallorca
13
18
10
Girona
13
18
Klub
D
P
1
Napoli
10
25
2
Inter
10
21
3
Atalanta
10
19
4
Fiorentina
10
19
5
Lazio
10
19
6
Juventus
10
18
7
Udinese
10
16
8
Milan
9
14
9
Torino
10
14
10
Roma
10
13
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136
Close Ads X