Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Tantangan Baru Zlatan Ibrahimovic, Taklukkan Nomor Terkutuk AC Milan

By Dwi Widijatmiko - Rabu, 5 Agustus 2020 | 08:45 WIB
Kostum Zlatan Ibrahimovic di ruang ganti AC Milan di Stadion San Siro.
TWITTER @ACMILAN
Kostum Zlatan Ibrahimovic di ruang ganti AC Milan di Stadion San Siro.

BOLASPORT.COM - Seiring kabar Zlatan Ibrahimovic bakal memperpanjang kontraknya di AC Milan, publik kini mulai bicara peluang sang striker veteran mengubah nomor punggungnya musim depan.

Zlatan Ibrahimovic sukses mengangkat performa AC Milan di Liga Italia setelah bergabung pada paruh kedua kompetisi 2019-2020.

Mencetak 11 gol dalam 20 penampilan di Liga Italia dan Coppa Italia, Zlatan Ibrahimovic diyakini bakal segera memperpanjang kontraknya di AC Milan.

Kalau masih membela AC Milan musim depan, ada kemungkinan Zlatan Ibrahimovic akan mengganti nomor punggungnya.

Baca Juga: Sejak Punya Zlatan Ibrahimovic, AC Milan di Atas Juventus, Lazio, Inter Milan

Pada kompetisi 2019-2020, Ibrahimovic mengenakan nomor punggung 21.

Angka itu bukan nomor favoritnya. Sudah jamak diketahui Ibra menyukai nomor-nomor spesial penyerang seperti 9, 10, atau 11.

Ibrahimovic pernah memakai nomor 9 di Ajax Amsterdam, Barcelona, Manchester United, dan LA Galaxy.

Nomor 10 dikenakan penyerang berumur 38 tahun ini di PSG dan timnas Swedia.

Pada periode pertamanya di AC Milan, yaitu musim 2010-2011 dan 2011-2012, Ibra menggunakan nomor 11.

Akan tetapi, waktu dia datang ke AC Milan pada Januari lalu, ketiga nomor itu tak bisa dipilih.

Baca Juga: Zlatan Ibrahimovic adalah Bagian dari Proyek Masa Depan AC Milan

Satu nomor punggung sebuah klub hanya boleh dipakai satu pemain dalam satu musim kompetisi.

Nomor 9 kala itu sudah digunakan Krzysztof Piatek, nomor 10 punya Hakan Calhanoglu, dan 11 milik Fabio Borini.

Alhasil, Ibrahimovic pun terpaksa memilih nomor punggung 21.

Bisa saja Ibra mengenakan nomor yang sama musim depan, tetapi dia tentu akan tergoda memilih nomor 9 atau 11 mengingat nomor 10 tetap milik Calhanoglu.

Nomor 11 adalah pilihan paling aman karena merupakan nomor yang dulu dipakai Ibra pada kesempatan pertama membela AC Milan.

Akan tetapi, kalau Ibrahimovic memang benar menyukai tantangan, dia mungkin perlu mencoba nomor 9.

Baca Juga: Zlatan Ibrahimovic Tidak Ada Matinya, Lebih Tajam dari Usia 29 Tahun

Seperti diketahui, nomor 9 menjadi nomor terkutuk di AC Milan dalam beberapa tahun terakhir.

Setelah terakhir sukses dipakai Filippo Inzaghi, termasuk dalam dua musim pertama Ibrahimovic di AC Milan, nomor 9 membawa sial buat pengguna berikutnya.

Alexandre Pato konstan diganggu cedera dan sebagian besar penyerang lain setelah Inzaghi kehilangan ketajamannya saat memilih nomor 9 AC Milan.

Mereka adalah Alessandro Matri, Mattia Destro, Fernando Torres, Luiz Adriano, Gianluca Lapadula, Andre Silva, Gonzalo Higuain, dan terakhir Krzysztof Piatek.

Menaklukkan kutukan nomor 9 mungkin bisa menjadi misi menarik buat Zlatan Ibrahimovic musim depan.

Misi itu akan menambah tantangan buatnya di samping berusaha meloloskan AC Milan ke Liga Champions 2021-2022. 

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Dwi Widijatmiko
Sumber : Pianeta Milan, Transfermarkt.com

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
16
39
2
Chelsea
17
35
3
Arsenal
17
33
4
Nottm Forest
17
31
5
Bournemouth
17
28
6
Aston Villa
17
28
7
Man City
17
27
8
Newcastle
17
26
9
Fulham
17
25
10
Brighton
17
25
Klub
D
P
1
Persebaya
16
37
2
Persib
15
35
3
Persija Jakarta
16
28
4
PSM
16
27
5
Borneo
16
26
6
Dewa United
16
25
7
Arema
16
25
8
Bali United
15
24
9
Persik
16
24
10
Persita
16
24
Klub
D
P
1
Atlético Madrid
18
41
2
Real Madrid
18
40
3
Barcelona
19
38
4
Athletic Club
19
36
5
Villarreal
18
30
6
Mallorca
19
30
7
Real Sociedad
18
25
8
Girona
18
25
9
Real Betis
18
25
10
Osasuna
18
25
Klub
D
P
1
Atalanta
17
40
2
Napoli
17
38
3
Inter
15
34
4
Lazio
17
34
5
Fiorentina
15
31
6
Juventus
17
31
7
Bologna
16
28
8
Milan
16
26
9
Udinese
16
20
10
Roma
17
19
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
508
2
F. Bagnaia
498
3
M. Marquez
392
4
E. Bastianini
386
5
B. Binder
217
6
P. Acosta
215
7
M. Viñales
190
8
A. Marquez
173
9
F. Morbidelli
173
10
F. Di Giannantonio
165
Close Ads X