Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Paulo Sergio dan Beberapa Pemain Bali United Diharapkan Segera Gabung Latihan

By Wila Wildayanti - Rabu, 5 Agustus 2020 | 17:30 WIB
Bali United vs Madura United - Aksi pemain Bali United, (dari kiri ke kanan) Paulo Sergio, Melvin Platje dan Gunawan Dwi Cahyo, saat merayakan gol Bali United ke gawang Madura United dalam laga pekan ketiga Shopee Liga 1 2020 di Stadion Kapten I Wayan Dipta pada Minggu (15/3/2020).
TRIBUN BALI/RIZAL FANANY
Bali United vs Madura United - Aksi pemain Bali United, (dari kiri ke kanan) Paulo Sergio, Melvin Platje dan Gunawan Dwi Cahyo, saat merayakan gol Bali United ke gawang Madura United dalam laga pekan ketiga Shopee Liga 1 2020 di Stadion Kapten I Wayan Dipta pada Minggu (15/3/2020).

BOLASPORT.COM - Paulo Sergio dan empat pemain Bali United lainnya diharapkan segera ikut bergabung dalam latihan tim untuk persiapan Piala AFC dan lanjutan Liga 1 2020.

Bali United telah menggelar latihan perdana sejak Senin (3/8/2020), tetapi belum semua pemain terlihat hadir, seperti Paulo Segio, Gunawan Dwi Cahyo, Fadil Sausu, M. Rahmat, dan Dias Angga Putra.

Sejak latihan perdana Bali United hingga beberapa pekan kedepan skuat Bali United akan lebih fokus pada pengembalian fisik.

Fokus pengembalian fisik dilakukan karena sejak adanya pandemi Covid-19, para pemain hanya menjalankan latihan mandiri.

Baca Juga: MotoGP Republik Ceska 2020 - Alex Marquez Akan Manfaatkan Pengalaman

“Kami masih fokus pada pengembalian kondisi fisik pemain ya,” kata asisten pelatih Bali United, Eko Purjianto kepada BolaSport.com, Rabu (5/8/2020).

Pada latihan hari kedua beberapa pemain pun belum terlihat hadir bersama dengan Stefano Lilipaly dan kawan-kawan.

Menurut Eko Purjianto memang ada beberapa pemain yang belum ikut bergabung latihan, seperti Dias Angga masih izin karena istrinya melahirkan.

Tetapi ada beberapa pemain yang sudah datang pada Senin (3/8/2020).

Namun, mereka tidak bisa langsung ikut bergabung latihan karena mereka harus menjalani protokol kesehatan lebih dulu dengan menjalani swab test.

“Ada beberapa pemain yang belum bergabung. Ada dua atau tiga pemain yang baru datang dan itu kan mereka harus tes kesehatan dulu ya,” ucapnya.

Sementara untuk pemain asing yang belum turut bergabung yakni Paulo Sergio, karena ia masih berada di kampung halamannya yakni Portugal.

Paulo Sergio sendiri dalam proses mau datang ke Bali dari Portugal langsung.

“Semua pemain asing sudah bergabung. Yang belum itu tinggal Paulo Sergio saja. Secepatnya juga pasti bergabung,” ujarnya.

Baca Juga: Piala Asia U-19 - Timnas U-19 Iran Mulai Pelajari Kekuatan Timnas U-19 Indonesia

Meski masih menjalani latihan pada pekan pertama, Eko berharap para pemain bisa segera berkumpul.

Apalagi Bali United akan menghadapi kompetisi Piala AFC 2020 lebih dulu, yang rencananya dimulai 23 September mendatang.

Oleh karena itu Eko berharap persiapan bisa dilakukan secara maksimal.

“Iya. Kami juga yang terdekat kan mempersiapkan Piala AFC dan itu rencananya di Vietnam kan. Jadi kami harap mereka (pemain yang belum bergabung) bisa segera begabung dengan tim,” tuturnya.

Pada ajang Piala AFC tersebut, Bali United memang tergabung dalam Grup G bersama dengan Ceres Negros (Filipina, Svay Rieng (Kamboja), dan Than Quang Ningh (Vietnam).

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Metta Rahma Melati
Sumber : BolaSport.com
REKOMENDASI HARI INI

Jadwal Siaran Liga Champions - Liverpool vs Real Madrid Tak Ditayangkan Televisi, Nonton di Sini

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
12
31
2
Man City
12
23
3
Chelsea
12
22
4
Arsenal
12
22
5
Brighton
12
22
6
Tottenham
12
19
7
Nottm Forest
12
19
8
Aston Villa
12
19
9
Fulham
12
18
10
Newcastle
12
18
Klub
D
P
1
Persebaya
11
24
2
Persib
11
23
3
Borneo
11
21
4
Bali United
11
20
5
Persija Jakarta
11
18
6
PSM
11
18
7
PSBS Biak
11
18
8
Arema
11
18
9
Persita
11
18
10
Persik
11
15
Klub
D
P
1
Barcelona
14
34
2
Real Madrid
13
30
3
Atlético Madrid
14
29
4
Villarreal
13
25
5
Athletic Club
14
23
6
Osasuna
14
22
7
Girona
14
21
8
Mallorca
14
21
9
Real Betis
14
20
10
Real Sociedad
14
18
Klub
D
P
1
Napoli
13
29
2
Atalanta
13
28
3
Inter
13
28
4
Fiorentina
13
28
5
Lazio
13
28
6
Juventus
13
25
7
Milan
12
19
8
Bologna
12
18
9
Udinese
13
17
10
Empoli
13
16
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136