Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Tak Dicegah untuk Gabung Arsenal, Willian Merasa Kecewa dengan Chelsea

By Muhammad Zaki Fajrul Haq - Jumat, 7 Agustus 2020 | 23:00 WIB
Para pemain Chelsea turut merayakan gol  yang dicetak oleh Willian pada suatu pertandingan.
TWITTER.COM/CHELSEAFC
Para pemain Chelsea turut merayakan gol yang dicetak oleh Willian pada suatu pertandingan.

BOLASPORT.COM - Willian dikabarkan kecewa dengan Chelsea karena tak ditahan untuk bergabung dengan Arsenal pada akhir musim.

Willian diberitakan semakin dekat bergabung ke Arsenal dengan status bebas transfer.

Kabarnya, Willian akan menerima gaji sebesar 100 ribu pounds (sekitar Rp 1,9 miliar) per pekan dari Arsenal.

Rumor kepindahan Willian ke Arsenal tak terlepas dari gagalnya negosiasi perpanjangan kontraknya dengan Chelsea.

Willian yang menginginkan perpanjangan kontrak tiga tahun tak diterima oleh Chelsea.

Baca Juga: Willian Disebut Lebih Baik dari Si Pemecah Rekor Transfer Arsenal

Pihak The Blues hanya menyodorkan perpanjangan kontrak selama dua tahun dari kebijakan sebelumnya yang hanya satu tahun.

Namun, akhir-akhir ini muncul kabar bahwa Willian merasa kecewa dengan Chelsea.

Dilansir BolaSport.com dari The Sun, pemain asal Brasil itu merasa kecewa karena Chelsea dinilai tidak berusaha sekeras untuk menahannya.


Editor : Ade Jayadireja
Sumber : The Sun

Berikan Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
29
70
2
Arsenal
29
58
3
Nottm Forest
29
54
4
Chelsea
29
49
5
Man City
29
48
6
Newcastle
28
47
7
Brighton
29
47
8
Fulham
29
45
9
Aston Villa
29
45
10
Bournemouth
29
44
Close Ads X