BOLASPORT.COM - Pembalap Monster Energy Yamaha, Valentino Rossi, kurang puas pada hasil latihan bebas (free practice/FP) MotoGP Rep Ceska 2020, Jumat (7/8/2020).
Valentino Rossi mengakhiri sesi FP1 di urutan ke-8 terpaut 0,293 detik dari pembalap tercepat, Taakaki Nakagami (LCR Honda), yang memiliki catatan waktu 1 menit 57,353 detik.
Sedangkan pada FP2, Valentino Rossi harus keluar dari posisi 10 besar dengan menempati urutan ke-12 dengan catatan waktu 1 menit 57,290 detik.
Sirkuit Brno yang menjadi lokasi balapan kali ini menurut Valentino Rossi sangat luar biasa, namun ada beberapa masalah di lintasan yang membuat motor balap YZR-M1 harus kehilangan performa.
Baca Juga: PT LIB Bantu Akomodasi Klub, Persipura Jayapura: Mudah-mudahan Bisa Kurangi Beban Tim
"Ini situasi yang sulit," kata Rossi, dilansir BolaSport.com dari Yamaha-racing.com.
"Lintasannya luar biasa, tetapi aspal di sini ada beberapa tonjolan dan memiliki grip yang rendah. Kami mengalami degradasi terutama ban belakang. Setelah menjalani beberapa lap, kami kehilangan performa."
"Saya kira harus ada solusi untuk hasil yang baik saat balapan pada Minggu (9/8/2020) nanti," tambahnya.
Pembalap berjulukan The Doctor tersebut kemudian merasa setelan ban soft di Sirkuit Brno tidak terlalu cocok.
Baca Juga: Amartha Hangtuah Sudah Siap Hadapi Lanjutan Kompetisi IBL 2020
Editor | : | Dwi Widijatmiko |
Sumber | : | yamaha-racing.com, MotoGP.com |
Komentar