BOLASPORT.COM - Salah satu duel panas di babak perempat final Liga Europa 2019-2020 adalah pertemuan antara Inter Milan dan Bayer Leverkusen.
Duel antara Inter Milan dan Bayer Leverkusen di babak perempat final Liga Europa bakal tersaji di Stadion Merkur Spiel-Arena, Senin (10/8/2020) atau Selasa dini hari pukul 02.00 WIB.
Babak perempat final Liga Europa kali ini hanya dimainkan dengan sistem satu leg dan duel malam nanti dipastikan bakal panas dan sengit.
Inter Milan sukses melaju ke perempat final usai menundukkan Getafe di babak 16 besar berkat dua gol tanpa balas yang dilesakkan Romelu Lukaku dan Christian Eriksen.
Baca Juga: Solskjaer Pastikan Huru-hara Masa Depan Paul Pogba Tak Ada Lagi
Sementara Bayer Leverkusen lolos ke babak 8 besar setelah menang agregat 4-1 atas tim besutan Steven Gerrard, Rangers, di babak 16 besar.
Di Liga Europa, Inter Milan tergolong ke dalam salah satu tim unggulan yang bakal meraih gelar juara untuk edisi 2019-2020.
Pasukan Antonio Conte juga dalam penampilan impresif dengan mencatatkan 4 kemenangan dan sekali imbang dari 5 laga terakhir di semua kompetisi.
Mereka pun berstatus runner-up Liga Italia musim ini dengan hanya terpaut satu poin dari juara Serie A, Juventus.
Baca Juga: Ucapan Agen Lautaro Martinez Bikin Fan Bacelona Gigit Jari
Permasalahannya adalah isu tidak harmonisnya internal klub antara Antonio Conte dan petinggi I Nerazzurri jelang laga melawan Leverkusen.
Kondisi tersebut bisa saja dimanfaatkan oleh Leverkusen mengingat menjadi juara Liga Europa menjadi tiket mereka untuk berlaga di Liga Champions musim depan.
????️ | MISTER
Torello in allenamento. E quando tocca al mister andare "in mezzo"... ???? pic.twitter.com/qAQW76oCZd
— Inter (@Inter) August 9, 2020
Bermain tanpa beban dan tidak diunggulkan bakal menjadi kekuatan tersendiri bagi pasukan Peter Bosz.
Melawan Leverkusen, Conte diyakini bakal memainkan duo LauKaku yakni duet penyerang Lautaro Martinez dan Romelu Lukaku.
Baca Juga: Juventus Pecah soal Maurizio Sarri? Paulo Dybala Yes, Cristiano Ronaldo No
Khusus bagi Romelu Lukaku, bomber asal Belgia dapat menjadi ancaman serius bagi lini pertahanan Die Werkself yang digalang oleh duet Sven Bender dan Edmond Tapsoba.
Lukaku tercatat sudah mencetak 30 gol dari 47 penampilan musim ini di semua ajang.
Hebatnya, dari 8 laga terakhir di Liga Europa yang dijalaninya, pemain 27 tahun itu sukses mencetak 11 gol.
Sementara itu, rekan duetnya, Lautaro Martinez, sudah mengemas 14 gol dari 35 penampilannya di Liga Italia.
Baca Juga: Barcelona Vs Bayern Muenchen - Hansi Flick: El Barca Tak Cuma Lionel Messi
Kecepatan dan kemampuan Martinez mencari ruang dapat menjadi senjata mematikan Inter Milan untuk mengobrak-abrik barisan pertahanan pasukan Peter Bosz.
Untuk lini tengah, Conte diyakini tidak akan memainkan Christian Eriksen sejak menit awal.
Final training ahead of #InterB04: ✅ pic.twitter.com/FEZY9vpJNS
— Bayer 04 Leverkusen (@bayer04_en) August 9, 2020
Trio gelandang bakal diisi oleh Roberto Gagliardini, Nicolo Barella, dan Marcelo Brozovic yang bakal ditopang oleh duo sayap Ashley Young serta Danilo D'Ambrosio.
Milan Skriniar yang diterpa isu kepindahan diyakini tidak akan dimainkan dan tiga bek sejajar Inter Milan bakal diisi oleh Stefan De Vrij, Diego Godin, serta Alessandro Bastoni.
Baca Juga: Hasil Play-off Liga Italia - Kalah, Alessandro Nesta Masih Bisa Susul Pirlo dan Inzaghi ke Serie A
Dari kubu Leverkusen, Kai Havertz bakal menjadi sumber utama serangan mereka.
Kai Havertz sejauh ini sudah mendulang 17 gol dan 8 assist dari 44 penampilan di semua ajang kompetitif.
Di Liga Europa, playmaker asal Jerman sudah mencetak 3 gol dan 2 assist dari 4 penampilannya musim ini.
Havertz nantinya diprediksi bakal bahu-membahu bersama Moussa Diaby dan Leon Bailey untuk membatu Kevin Volland di depan.
Charles Aranguiz dan Ezequiel Palacios diprediksi bakal turun sejak menit awal sebagai duet jangkar di tengah.
Inter Milan (3-5-2): Samir Handanovic; Diego Godin, Stefan de Vrij, Alessandro Bastoni; Danilo D'Ambrosio, Nicolo Barella, Marcelo Brozovic, Roberto Gagliardini, Ashley Young; Lautaro Martinez, Romelu Lukaku
Tak tampil: Matias Vecino (cedera), Stefano Sensi (cedera)
Diragukan: -
Bayer Leverkusen (4-2-3-1): Lukas Hradecky; Lars Bender, Sven Bender, Edmond Tapsoba, Wendell; Charles Aranguiz, Exequiel Palacios; Moussa Diaby, Kai Havertz, Leon Bailey; Kevin Volland
Tak tampil: Paulinho (cedera)
Diragukan: -
Editor | : | Dwi Widijatmiko |
Sumber | : | whoscored.com |
Komentar