BOLASPORT.COM - Eks pilar Juventus, Andrea Pirlo pernah unjuk gigi dengan ketika berlaga di Stadion Gelora Bung Karno (GBK), Senayan, Jakarta.
Seperti diketahui, nama Andrea Pirlo kini sedang hangat menjadi perbincangan setelah balik lagi ke Juventus.
Bukan kembali sebagai pemain Juventus, Andrea Pirlo sekarang telah ditunjuk sebagai pelatih.
Andrea Pirlo menggantikan posisi Maurizio Sarri yang menempati kursi juru taktik Juventus.
Padahal, Maurizio Sarri masih memiliki kontrak yang cukup panjang dengan tim dengan julukan Si Nyonya Tua tersebut.
Sarri didatangkan oleh manajemen Juventus pada 16 Juni 2019 dengan disodorkan durasi kontrak tiga musim.
Durasi itu seharusnya Maurizio Sarri akan bertahan menjadi pelatih kepala Cristiano Ronaldo dan kawan-kawan setidaknya sampai Juni 2022.
Baca Juga: Selama 11 Tahun Bela Persib, Pemain Ini Hanya Cetak 2 Gol
Akan tetapi, kabar mengejutkan hadir kala Sarri telah resmi dipecat oleh manajemen Juventus, Sabtu (8/8/2020).
Editor | : | Metta Rahma Melati |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar