BOLASPORT.COM - Kembali menjalani latihan, tim pelatih puas melihat kondisi para pemain Persib Bandung yang tak begitu mengecewakan walaupun empat bulan hanya menjalani latihan mandiri.
Hal itu diungkapkan oleh pelatih penjaga gawang Persib bandung, Luizinho Passos, yang mengaku senang dengan melihat kondisi anak asuhnya.
Persib Bandung menggelar latihan hari kedua di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), Selasa (11/8/2020) dengan diikuti semua pemain kecuali pemain yang berada di timnas Indonesia.
Pada latihan hari kedua ini, Luizinho Passos memang merasa senang dengan kondisi I Made Wirawan dan kawan-kawan yang selalu menunjukkan antusiasme sejak latihan perdana.
Baca Juga: Satu Catatan Solskjaer buat Man United Usai Lolos ke Semifinal Liga Europa
Luizinho merasa puas dengan kondisi pemain karena meski tak memberikan latihan 100 persen semua anak asuhnya khususnya semua kiper dalam kondisi prima.
Sehingga hal itu tak mengecewakan walaupun pada dasarnya mereka baru pertama kali kembali menggelar latihan di lapangan terbuka.
Menurut Luizinho hal itu tal lepas dari latihan yang dijalani para pemainnya selama ini walaupun dalam keadaan latihan secara mandiri.
“Ini berkat mereka yang selalu disiplin menjalani latihan mandiri di masa jeda,” kaya Luizinho Passos sebagaimana dilansir BolaSport.com dari laman resmi Persib.
“Sekarang mereka terlihat tidak ada kendala dalam mengikuti semua menu latihan dari saya. Tentu ini hal yang sangat bagus,” ucapnya.
Bukan hanya itu, dengan kabar dilanjutkannya Liga 1 2020 yang bakal kembali bergulir 1 Oktober mendatang itu tak hanya pemain yang merasa gembira Luizinho pun merasakan hal yang sama.
Apalagi pelatih penjaga gawang itu selama pandemi Covid-19 ini tak pernah pulang kampung ke Brazil sama sekali.
Baca Juga: Wolverhampton Wanderers Vs Sevilla - Kuda Hitam Versus Tim Langganan
Oleh karena itu, tentu saja dengan kembali beraktivitas bersama tim adalah yang terbaik.
Ia pun berharap agar hasil baik tim berjulukan Maung Bandung itu terus berlanjut pada lanjutan Liga 1 2020 ini.
“Bisa kami lihat semua pemain sangat gembira. Semua orang mengabarkan latihan di sosial media,” ujarnya.
“Semoga dengan kembali latihan ini menjadi awal yang baik untuk menghadapi lanjutan kompetisi 2020,” tutur Luizinho.
Editor | : | Metta Rahma Melati |
Sumber | : | Persib.co.id |
Komentar