BOLASPORT.COM - Kepala Bidang Pembinaan dan Prestasi PBSI, Susy Susanti, menaruh harapan besar kepada tim beregu putra Indonesia pada Piala Thomas 2020.
Indonesia meloloskan tim beregu putra dan putri untuk Piala Thomas dan Uber 2020 yang dijadwalkan berlangsung di Aarhus, Denmark, 3-11 Oktober mendatang.
Tim beregu putra Indonesia berada di Grup A Piala Thomas 2020. Mereka tergabung bersama Malaysia, Belanda, dan Inggris.
Sedangkan tim beregu putri Indonesia menempati Grup B. Mereka akan bersaing bersama Korea Selatan, Malaysia, dan Australia.
Baca Juga: Bos KTM Sebut Pol Espargaro Layak Dapat Kemenangan MotoGP Perdana
Susy Susanti menjelaskan soal target yang berbeda untuk kedua tim dari Indonesia.
Tim beregu putra Indonesia ditargetkan untuk menjadi juara sekaligus membawa pulang trofi Piala Thomas ke Tanah Air.
Indonesia menjadi negara tersukses di Piala Thomas namun mengalami puasa gelar sejak titel ke-13 pada 2002.
"Tim putra punya peluang cukup besar. Kami ingin berusaha bawa pulang Piala Thomas ke Indonesia," kata Susy Susanti, dilansir BolaSport.com dari Kompas.com.
Baca Juga: Besok, Top Scorer Sementara Liga 1 2020 Asal Persib akan Tiba di Indonesia
Editor | : | Ardhianto Wahyu Indraputra |
Sumber | : | Kompas.com |
Komentar