BOLASPORT.COM - Bali United dikabarkan akan membentuk tim basket untuk berlaga di Indonesia Basket League (IBL) 2021.
Jika benar, maka bisa dibilang itu merupakan gebrakan baru yang dilakukan oleh Bali United.
Bali United lahir pada 2015 setelah mengakuisisi Persisam Putra Samarinda.
Tiga tahun berkecimpung di sepak bola Indonesia, Bali United sudah menjadi wakil Indonesia di Piala AFC 2018.
Satu tahun berikutnya, Bali United keluar sebagai juara Liga 1 2019.
Saat ini, tim berjulukan Serdadu Tridatu itu menjadi wakil Indonesia di Piala AFC 2020.
Baca Juga: Rekan Senegara Positif COVID-19, PV Sindhu Lakukan Antisipasi
Bali United menjelma menjadi klub sepak bola Indonesia yang selalu membuat gebrakan baru.
Mereka mengontrak jangka panjang Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, sebagai kandangnya.
Stadion berkapasitas 20 ribu penonton itu pun disulap menjadi tempat yang nyaman untuk para suporter.
Baca Juga: Semifinal Liga Champions Langka: Tanpa Wakil Spanyol, Inggris, dan Italia
Bali United membangun mega store dan tempat bermain untuk anak-anak kecil sebelum menyaksikan pertandingan hingga cafe yang dimana suporter bisa menonton laga tanpa harus ke tribun.
Tak hanya itu, Bali United menjadi klub pertama di Indonesia yang membuat tim E-ESports.
Apa yang dilakukan Bali United diikuti oleh klub-klub Indonesia lainnya.
Baca Juga: Rahmad Darmawan Perkirakan Pemain Timnas Indonesia Bakal Dipulangkan PSSI
Terbaru, Bali United akan membuat tim basket.
Kepastian itu disampaikan secara langsung oleh CEO Bali United, Yabes Tanuri, seperti BolaSport.com kutip dari Tribun Bali.
“Benar,” kata Yabes Tanuri.
Baca Juga: Arteta Tak Perlu Khawatir, Arsenal Sudah Punya Pemain Seperti Van Dijk
Yabes Tanuri lebih lanjut mengatakan keputusan Bali United merambat ke basket tentu saja banyak pertimbangan.
Ia mengaku telah mempelajari hal tersebut dari beberapa klub besar di Eropa.
Memang tak bisa dipungkiri, klub-klub Eropa contohnya di Spanyol memiliki tim basket.
Baca Juga: TC Timnas Indonesia Berakhir, 3 Pemain Tak Pernah Penuhi Panggilan Shin Tae-yong
Bahkan, pertandingan basket pun sangat ramai disaksikan oleh penonton di Eropa.
“Ya tentu kami melihat banyak klub di luar negeri sudah melebarkan sayap ke cabang olahraga lain,” kata Yabes Tanuri.
Tim basket yang akan dibuat Bali United agar masyarakat Pulau Dewata bisa lebih bangga.
Baca Juga: Kabar Baik untuk Liverpool, Thiago Alcantara Sudah Pamit dengan Bayern Muenchen
Ia yakin nantinya banyak masyarakat Bali pecinta basket yang mendukung perjuangan Bali United di IBL 2021.
“Basket di Indonesia juga memiliki fans yang banyak dan kami ingin membesarkan komunitas kami di olahraga lain tak hanya sepak bola.”
“Kami ingin terus memberikan kebanggaan untuk Pulau Bali,” ucap Yabes Tanuri.
Baca Juga: Jika Fabio Quartararo Juara MotoGP 2020, Itu Kesalahan Marc Marquez
Dibentuknya tim basket Bali United juga sesuai dengan moto dari klub yakni Beyond Football.
Bisa saja ke depannya Bali United akan membentuk tim dari cabang olahraga lain, termasuk futsal.
“Ini termasuk dalam moto Bali United yaitu Beyond Football (lebih dari sepak bola),” kata Yabes Tanuri.
Editor | : | Mochamad Hary Prasetya |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar