BOLASPORT.COM - Bek Arema FC, Nurdiansyah mengaku tetap fokus berlatih meski tanpa didampingi pelatih kepala.
Seperti diketahui, kursi pelatih kepala hingga saat ini masih kosong usai ditinggal Mario Gomez.
Kepergian pelatih asal Argentina itu otomatis membuat latihan diambil-alih sementara oleh tiga asistennya yang tetap bertahan.
Mereka adalah Charis Yulianto, Singgih Pitono, dan Kuncoro.
Baca Juga: Dua Kali Bela Persib Bandung, Inilah Momen Terbaik Zulham Zamrun
Meski tanpa adanya pelatih kepala, namun tak membuat asa berlatih Nurdiansyah pupus.
Eks pemain Borneo FC itu justru semakin tertantang untuk meningkatkan kebugaraan tubuhnya agar kembali ke perfoma puncak.
“Tidak ada pelatih kepala bukan sebuah masalah, karena kita juga masih ada coach Charis, coach Kuncoro, coach Singgih untuk memberikan materi latian," ujar Nurdiansyah dikutip BolaSport dari liga-indonesia.
"Iya perkembangan pastinya ada tapi belum 100 persen. Ya masih 80 persen lah kan kita juga baru latian selama dua minggu,” imbuhnya.
Editor | : | Mochamad Hary Prasetya |
Sumber | : | liga -indonesia.id |
Komentar