BOLASPORT.COM - Alessandro Nesta menghadapi jalan terjal untuk melakukan reuni dengan para mantan rekan setimnya di AC Milan dulu dalam kapasitas sebagai pelatih di Serie A Liga Italia musim depan.
Alessandro Nesta, bek AC Milan pada selang 2002-2012, saat ini menjadi pelatih Frosinone.
Alessandro Nesta berpeluang bertemu lagi dengan sejumlah mantan rekan setimnya dulu di AC Milan di Serie A musim depan.
Di divisi utama Liga Italia 2020-2021, sudah menunggu Gennaro Gattuso (pelatih Napoli), Andrea Pirlo (Juventus), dan Filippo Inzaghi (Benevento).
Akan tetapi, Nesta menghadapi jalan yang sangat terjal untuk bisa bereuni dengan Gattuso, Pirlo, serta Inzaghi.
Baca Juga: Hasil Liga Europa - Bruno Fernandes dan Lindelof Berkelahi, Man United Gugur di Semifinal
Jalan Frosinone besutan Nesta untuk promosi ke Serie A berkali-kali nyaris gagal.
Frosinone hanya finis sebagai peringkat ke-8 Serie B 2019-2020.
Itu adalah posisi terakhir yang memberikan tiket ke babak play-off promosi.
Editor | : | Dwi Widijatmiko |
Sumber | : | Tuttomercatoweb |
Komentar