BOLASPORT.COM - Pembalap Monster Energy Yamaha, Valentino Rossi minta ada tindakan atas ulah yang dibuat Johann Zarco (Reale Avintia Racing) pada balapan MotoGP Austria 2020.
Johann Zarco menbuat Valentino Rossi tidak akan pernah lupa kejadian yang hampir membuatnya kena insiden kecelakaan pada MotoGP Austria 2020 di Red Bull Ring, Minggu (16/8/2020).
Pasalnya, motor balap milik Franco Morbidelli (Petronas Yamaha SRT) melayang hampir menabrak Valentino Rossi yang tengah berada di lintasan.
Kejadian bermula saat Zarco tidak rela posisinya dibalap oleh Morbidelli yang tepat berada di belakang.
Baca Juga: 3 Musim Puasa Gelar, Manchester United Catat Prestasi Buruk Sejak 1989
Zarco kemudian dianggap sengaja mengerem motor balapnya dan membuat Morbidelli terlempar keluar lintasan.
Rossi kemudian membicarakan tindakan Zarco yang menurutnya salah dan akan berdampak buruk kepadanya.
"Menjadi agresif memang tidak salah, tapi beberapa pembalap akan kehilangan rasa hormat kepada anda," kata Rossi dikutip BolaSportcom dari Motosan.es.
"Ini adalah olahraga yang berbahaya, anda tentu perlu dihormati," tutur Rossi.
Baca Juga: MotoGP Austria 2020 - Rossi Peringatkan Zarco Usai Lakukan Tatap Muka
Editor | : | Delia Mustikasari |
Sumber | : | Motosan.es |
Komentar