BOLASPORT.COM - Kualifikasi Piala Dunia 2022 zona Asia telah ditunda, pelatih timnas Malaysia masih menjadi bagian dari rencana.
Asosiasi Sepak Bola Malaysia (FAM) diharapkan dapat mempertahankan jasa Tan Cheng Hoe untuk membimbing skuat timnas Malaysia melewati kualifikasi putaran kedua Piala Dunia 2022/Piala Asia 2023 dan Piala AFF.
Kedua ajang tersebut telah ditunda hingga tahun depan.
BolaSport.com melansir dari Bernama, Sekretaris Jenderal FAM, Stuart Ramalingam mengatakan bahwa badan induk masih membutuhkan jasa Tan Cheng Hoe yang telah membantu tim meraih hasil positif.
Baca Juga: Panpel PSIS Semarang Berharap Suporter Patuhi Aturan PT LIB dan PSSI
"Kami akan menyelesaikan masalah ini (kontrak Cheng Hoe) dalam waktu dekat dan diskusi masih berlangsung," ujar Stuart Ramalingam.
Tan Cheng Hoe ditunjuk sebagai pelatih timnas Malaysia pada Desember 2007 dan kontraknya diperkirakan berakhir pada akhir tahun ini.
Stuart pun mengatakan bahwa FAM diharapkan segera mengambil keputusan mengenai rencana skuat nasionla setelah penundaan pertandingan kualifikasi putaran kedua Piala Dunia 2022/Piala Asia 2023 yang dijadwalkan pada Oktober dan November, naman ditunda tahun depan karena pandemi Covid-19.
Baca Juga: Bukan Kali Pertama, Valentino Rossi Minta Johann Zarco Ditindak
"Kami membutuhkan waktu untuk memberikan penjelasan kepada media dan suporter skuat Harimau Malaya yang menunggu rencana masa depan kami untuk timnas," ujar Stuart.
"Kami juga sedang berdiskusi dengan MFL (Malaysian Football League) tentang kalender (sepak bola) domestik untuk Oktober dan November yang kosong setelah penundaan, selain partisipasi skuat Johor Darul Takzim di Liga Champions Asia yang berlanjut di bulan Oktober," katanya.
Editor | : | Metta Rahma Melati |
Sumber | : | bernama.com |
Komentar