Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

PSG Tembus Final Liga Champions, Kylian Mbappe Terkenang Piala Dunia

By Rebiyyah Salasah - Rabu, 19 Agustus 2020 | 11:00 WIB
Penyerang Paris Saint-Germain, Kylian Mbappe, meraih gelar top scorer Liga Prancis 2019-2020 setelah berhasil menorehkan 18 gol dari 27 laga.
TWITTER.COM/AIRTELUFOOTBALL
Penyerang Paris Saint-Germain, Kylian Mbappe, meraih gelar top scorer Liga Prancis 2019-2020 setelah berhasil menorehkan 18 gol dari 27 laga.

BOLASPORT.COM - Penyerang Paris Saint-Germain, Kylian Mbappe, terkenang momen Piala Dunia 2018 setelah dirinya berhasil membawa Les Parisiens menembus babak final Liga Champions 2019-2020. 

Kylian Mbappe sukses membawa Paris Saint-Germain lolos ke final Liga Champions untuk pertama kalinya dalam sejarah klub.

Dalam laga semifinal yang digelar pada Selasa (18/8/2020) malam waktu setempat atau Rabu dini hari WIB di Estadio do Sport Lisboa e Benfica, Kylian Mbappe dkk sukses menundukkan RB Leipzig dengan skor 3-0.

Keberhasilan PSG mendapatkan tiket menuju final kompetisi terelite antarklub Benua Biru itu membuat Mbappe teringat salah satu momen penting dalam hidupnya, yaitu Piala Dunia 2018. 

Baca Juga: Leipzig Vs PSG - Julian Nagelsmann Akui Les Parisiens Layak ke Final Liga Champions

Mbappe merasa ada kesamaan atmosfer dan semangat antara PSG di Liga Champions dan timnas Prancis di Piala Dunia

Pemain berusia 21 tahun ini juga merasa timnya cukup solid seperti timnas Prancis dalam ajang internasional itu. 

Seperti diketahui, saat itu skuad timnas Prancis di Piala Dunia 2018 memiliki kualitas dan kekuatan merata. 

Tim asuhan Didier Deschamps tersebut sukses menjuarai Piala Dunia 2018 setelah mengalahkan Kroasia dengan skor 4-2 di partai final. 

Dalam kemenangan itu, Mbappe bahkan turut berkontribusi membobol gawang Kroasia. 

Baca Juga: Ciptakan Sejarah Baru, Pelatih PSG: Kami Layak ke Final Liga Champions

Berkat gol tersebut, Mbappe menjadi pemain termuda kedua yang mencetak gol di final Piala Dunia dalam usia yang baru menginjak 19 tahun. 

"Saya merasakan adanya atmosfer yang sama dengan Piala Dunia 2018," kata Mbappe seperti dikutip BolaSport.com dari Reuters. 

"Pasalnya, kami berhasil menciptakan tim di mana semua orang tahu pentingnya mereka dan semua orang melakukan tugasnya dengan bagus."

"Kami melakukan banyak aktivitas di luar lapangan, mungkin itu terlalu berlebihan untuk beberapa orang, tetapi begitulah cara Anda memenangi gelar."

"Lebih mudah melakukan upaya dan pengorbanan untuk rekan satu tim Anda jika merasa mereka adalah teman Anda," tutur eks pemain AS Monaco ini menambahkan. 

  Penyerang Prancis, Kylian Mbappe, berpose dengan trofi juara Piala Dunia 2018
HERKA YANIS PANGARIBOWO/TABLOID BOLA
Penyerang Prancis, Kylian Mbappe, berpose dengan trofi juara Piala Dunia 2018

Baca Juga: Bawa PSG ke Final Liga Champions, Angel Di Maria Kejar Rekor Cristiano Ronaldo dan Lionel Messi

Mbappe baru saja pulih dari cedera pergelangan kaki. 

Namun, ketika melawan Atalanta di babak perempat final, Mbappe sudah langsung membantu PSG memastikan kemenangan dengan menciptakan assist bagi gol Eric Maxim Choupo-Moting.

PSG akan menghadapi pemenang laga Bayern Muenchen versus Olympique Lyon di babak final.

Mbappe sendiri mengaku lebih senang jika berhadapan dengan Lyon di partai puncak yang akan digelar di Estadio do Sport Lisboa e Benfica pada Minggu (23/8/2020) waktu setempat atau Senin pukul 02.00 WIB.

"Ketika saya cedera saat melawan St Etienne di final Piala Prancis pada 24 Juli, saya pikir Liga Champions sudah berakhir bagi saya," ujar Mbappe. 

"Akan tetapi, saya berkata pada diri sendiri, saya perlu menjadi bagian dari perjalanan ini, meskipun saya tidak bermain, setidaknya untuk membawa suasana hati saya yang baik ke tim."

"Saya lebih suka bermain melawan Olympique Lyon karena mereka adalah tim Prancis, tetapi jika pada akhirnya kami harus melawan Bayern Muenchen, itu tak masalah," ucap peraih empat gelar Liga Prancis ini mengakhiri. 

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Septian Tambunan
Sumber : Reuters
REKOMENDASI HARI INI

Piala Presiden 2024 Ajang Talenta Tanah Air Bersinar, Siap Ditempa di Kompetisi demi Tujuan Akhir Timnas Indonesia

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
12
31
2
Man City
12
23
3
Chelsea
12
22
4
Arsenal
12
22
5
Brighton
12
22
6
Tottenham
12
19
7
Nottm Forest
12
19
8
Aston Villa
12
19
9
Fulham
12
18
10
Newcastle
12
18
Klub
D
P
1
Persebaya
11
24
2
Persib
11
23
3
Borneo
11
21
4
Bali United
11
20
5
Persija Jakarta
11
18
6
PSM
11
18
7
PSBS Biak
11
18
8
Arema
11
18
9
Persita
11
18
10
Persik
11
15
Klub
D
P
1
Barcelona
14
34
2
Real Madrid
13
30
3
Atlético Madrid
14
29
4
Villarreal
13
25
5
Athletic Club
14
23
6
Osasuna
14
22
7
Girona
14
21
8
Mallorca
14
21
9
Real Betis
14
20
10
Real Sociedad
14
18
Klub
D
P
1
Napoli
13
29
2
Atalanta
13
28
3
Inter
13
28
4
Fiorentina
13
28
5
Lazio
13
28
6
Juventus
13
25
7
Milan
12
19
8
Bologna
12
18
9
Udinese
13
17
10
Empoli
13
16
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136