Melihat hal tersebut, Arsenal pun langsung bertindak untuk menanggulangi kemungkinan kehilangan Lacazette sekaligus menambah ketajaman lini serang mereka dengan mencari striker lain untuk didatangkan pada musim panas ini.
Seperti dilansir BolaSport.com dari Calciomercato, nama penyerang yang dipilih Arsenal untuk menambah kekuatan lini depannya adalah striker milik Napoli, Andrea Petagna.
Gagasan mendatangkan Petagna datang dari sang pelatih, Mikel Arteta, yang merasa pemain asal Italia itu bisa memberikan 'penguatan ekstra' di lini depan The Gunners.
Baca Juga: MotoGP Austria 2020 - Maverick Vinales Incar Banyak Poin
Selain itu, alasan Arteta mengincar Petagna adalah karena merasa sang pemain akan cocok dengan gaya bermain Liga Inggris.
Laporan yang sama menyebut Arsenal baru-baru ini telah menanyakan ketersediaan Petagna ke Napoli, namun hal itu langsung ditolak oleh I Partenopei.
#Petagna, il #Napoli e una scelta fatta con #DeLaurentiis: l'Arsenal si informa https://t.co/96x3ZfkTLn pic.twitter.com/Kc2kweCKll
— calciomercato.com (@cmdotcom) August 18, 2020
Baca Juga: Lyon vs Bayern Muenchen - Gol Lewandowski Setara dengan Seluruh Pemain Les Gones!
Petagna sendiri merupakan pemain Napoli yang didatangkan pada bursa transfer musim dingin 2020, dan langsung dipinjamkan selama enam bulan ke klub yang ia bela sebelumnya, SPAL.
Pada musim 2019-2020, Petagna berhasil membukukan 12 gol untuk SPAL.
Editor | : | Beri Bagja |
Sumber | : | Calciomerato.com |
Komentar