BOLASPORT.COM - Pembalap Repsol Honda, Alex Marquez, yakin bisa meraih hasil bagus pada seri balap kelima MotoGP Styria 2020.
MotoGP Styria akan berlangsung pada akhir pekan ini, 21-23 Agustus 2020.
Balapan yang akan berlangsung di Red Bull Ring tersebut menjadi tantangan bagi Alex Marquez untuk bisa tampil melesat bersama motor RC213V.
Alex Marquez terbantu dengan proses adaptasi karena baru saja membalap di tempat yang sama pada seri sebelumnya, yaitu MotoGP Austria (16/8/2020).
Baca Juga: Bayern Muenchen ke Final Liga Champions, Lewandowski Ancam Rekor Gol Cristiano Ronaldo
Alex Marquez mengaku sudah mendapatkan kepercayaan diri, namun kondisi ini berubah setelah balapan sempat dihentikan.
Saat restart balapan, Marquez tidak memiliki perasaan yang sama setelah mengganti ban untuk balapan lanjutan selama 20 putaran.
Adik Marc Marquez itu pun harus puas finis di posisi ke-13. Namun begitu, dia optimistis bisa meraih hasil lebih baik pada MotoGP Styria.
Marquez menunjukkan hasil bagus ketika melakoni dua balapan di sirkuit yang sama pada awal musim MotoGP 2020.
Baca Juga: Terkenal Sangat Disiplin, Shin Tae-yong Dinilai Masih Sangat Lembut
Marquez finis di urutan 12 pada seri perdana MotoGP Spanyol. Pada balapan MotoGP Andalusia, posisinya lebih baik dengan finis di urutan ke-8.
"Saya mempelajari jalur Red Bull Ring dengan cukup cepat jadi pada balapan kedua kami berusaha untuk membuat kemajuan di beberapa area," kata Alex Marquez.
"Saya sangat puas dengan feeling yang saya miliki sebelum balapan dihentikan pada akhir pekan lalu dan saya pikir kami bisa melakukannya lagi."
"Saya merasakan potensi itu ada, jadi mari keluar dan bekerja keras seperti biasanya," imbuhnya.
Baca Juga: Sergio Farias Sebut Skuad Persija Harus Fokus Kembalikan Kondisi Fisik
Editor | : | Ardhianto Wahyu Indraputra |
Sumber | : | hondaracingcorporation.com |
Komentar