BOLASPORT.COM - Selepas jadi asisten Louis van Gaal di Barcelona, Ronald Koeman mengawali karier pelatih bersama Vitesse Arnhem, di mana salah satu anak buahnya adalah Jhonny van Beukering, eks striker naturalisasi timnas Indonesia.
Ronald Koeman resmi diangkat sebagai pelatih kepala FC Barcelona untuk menggantikan peran Quique Setien, Rabu (19/8/2020).
Mantan defender jagoan El Barca dan timnas Belanda tersebut dikontrak selama dua tahun.
Bagi Koeman, meneken kerja sama dengan Barcelona ibarat pulang kampung setelah meninggalkan Camp Nou sebagai pemain 25 tahun silam.
Di Barca pula Koeman mulai menjajaki dunia racik strategi sebagai asisten Louis van Gaal pada 1998-2000.
Klub pertama yang dia tangani sebagai pelatih utama adalah Vitesse Arnhem pada 2000-2001.
Baca Juga: RESMI - Barcelona Kontrak Ronald Koeman hingga Juni 2022
Baca Juga: Ronald Koeman dan Riwayat Pelatih Belanda di Barcelona: Jaminan Minimal 1 Gelar
Di musim pertamanya, Koeman mengantar Vitesse finis di peringkat keempat Liga Belanda 1999-2000 dan lolos ke Piala UEFA dengan bujet terbatas.
Selama membesut Vitesse, Koeman mengorbitkan sejumlah pemain muda.
Salah satunya ialah Jhonny van Beukering, penyerang muda menjanjikan yang juga mengawali karier profesional bersama klub berseragam kuning-hitam itu.
Koeman adalah sosok yang berjasa memberikan debut untuk Van Beukering di Liga Belanda.
Dikutip BolaSport.com dari data Transfermarkt, momen penampilan perdana dilakoni Van Beukering dalam duel bergengsi kontra Ajax Amsterdam, 17 Mei 2001.
Kala itu, Jhon van Beukering baru berumur 17 tahun dan 7 bulan.
Baca Juga: Ronald Koeman Sebut Hubungan Kuat antara Barcelona dan Belanda
Si remaja debutan ini menjawab kepercayaan Koeman secara brilian.
Ia mencetak gol penentu kemenangan tim hanya 12 menit setelah masuk sebagai pengganti.
Vitesse sukses mencuri kemenangan 2-1 di kandang Ajax, mantan klub Koeman yang kelak mengontraknya pula sebagai pelatih setelah di Vitesse.
Van Beukering bertahan di Vitesse ketika Koeman menerima pinangan Ajax pada Desember 2001.
Van Beukering juga menjadi andalan di timnas junior Belanda, seangkatan dengan Robin van Persie hingga Rafael van der Vaart.
Baca Juga: Kisah Jhonny Van Beukhering, Pemain Tergendut Timnas Indonesia
Pria kelahiran 29 September 1983 itu kemudian malang melintang di beberapa klub Belanda, lalu menjadi subjek naturalisasi timnas Indonesia.
Hanya, karier pria bertubuh subur itu berakhir prematur di Tim Merah-Putih.
Debutnya dalam duel uji coba kontra Timor Leste, 14 November 2012, dihiasi sebiji assist untuk Bambang Pamungkas.
Pada Piala AFF 2012, Van Beukering juga cuma tampil sekali.
Setelah itu, kariernya meredup dan tak lama gantung sepatu.
Terbaru, Van Beukering kini bertugas menukangi tim U-18 Go Ahead Eagles di negara kelahirannya.
Editor | : | Beri Bagja |
Sumber | : | Transfermarkt.com |
Komentar