BOLASPORT.COM - Winger Persela Lamongan, Rafael Gommes de Olivera alias Rafinha, memutuskan mundur dari klub saat lanjutan Liga 1 2020 akan kembali dimulai 1 Oktober mendatang.
Hal itu diungkapkan oleh pemain andalan Persela Lamongan itu sendiri melalui akun Instagram pribadinya @RafaelOliveira.
Pria yang lebih dikenal dengan sapaan Rafinha Oliviera itu tak mengungkapkan apa alasannya pamit dari Persela Lamongan.
Namun, dalam pernyataannya di Instagram ia mengungkapkan sangat bangga karena selama satu setengah tahun telah banyak hal yang didapatkan bersama tim.
Baca Juga: Digosipkan Akan Gabung Arsenal, Philippe Coutinho Bilang Begini
“Saya telah menjalani satu setengah tahun yang luar biasa bersama Persela. Seluruh dedikasi, kerja keras dan rasa hormat saya berikan kepada tim ini,” tulis Rafael Gommes de Olivera sebagaimana dilansir BolaSport.com dari Instagram pribadi Rafinha.
“Saya selalu melakukan yang terbaik untuk menghormati kepercayaan yang telah kalian berikan kepada saya. Bergabung dengan keluarga besar Persela memberikan kebahagiaan tersendiri bagi saya. Kami melewati masa sulit tetapi kami tidak pernah menyerah untuk meraih target tujuan kami.”
“Saya mengucapkan selamat tinggal kepada Club Persela dengan rasa bangga atas semua prestasi yang sudah dicapai,” tulis Rafinha.
Tak lupa ia pun berterima kasih kepada klub Persela dan juga para penggemar yang selama ini selalu mendukungnya,
Editor | : | Metta Rahma Melati |
Sumber | : |
Komentar