Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Pemain Baru Timnas U-19 Indonesia Ini Sempat Kaget dengan Menu Latihan

By Alif Mardiansyah - Rabu, 26 Agustus 2020 | 10:45 WIB
Sesi latihan timnas U-19 Indonesia di bawah asuhan Shin Tae-yong di Stadion Madya, Senayan, Jakarta Pusat
PSSI
Sesi latihan timnas U-19 Indonesia di bawah asuhan Shin Tae-yong di Stadion Madya, Senayan, Jakarta Pusat

BOLASPORT.COM - Salah satu pemain baru timnas U-19 Indonesia mengaku sempat kaget pada awal mengikuti latihan yang diberikan Shin Tae-yong.

Pelatih timnas Indonesa, Shin Tae-yong, kini tengah mengasah kemampuan para pemain muda yang tergabung dalam pemusatan latihan timnas U-19 Indonesia sejak 7 Agustus 2020.

Dalam pemusatan latihan timnas U-19 Indonesia, Shin Tae-yong memang tidak main-main mempersiapkan timnya.

Mulai dari latihan hingga pola makan dan istirahat menjadi fokus Shin Tae-yong dalam pemusatan latihan timnas U-19 Indonesia.

Tentunya hal itu bertujuan agar timnas U-19 Indonesia semakin mantap dari segi fisik dan permainan jelang turnamen yang akan dihadapinya.

Timnas U-19 Indonesia asuhan Shin Tae-yong memang akan menghadapi dua turnamen yang cukup bergengsi.

Dua turnamen tersebut yakni Piala Asia U-19 2020 yang akan diselenggarakan 14-31 Oktober 2020 serta Piala Dunia U-20 2021 pada Mei 2021.

Baca Juga: Bayern Muenchen Juara Liga Champions, Neymar Salah Kasih Selamat

Jelang menatap dua turnamen itu, pastinya timnas U-19 Indonesia terus digenjot oleh Shin Tae-yong dari segi fisik hingga permainan tim.

Shin juga telah melakukan beberapa gebrakan dalam meramu kekuatan timnas U-19 Indonesia.

Mantan juru taktik timnas Korea Selatan tersebut telah melakukan pencoretan terhadap beberapa pemain dan penambahan pilar-pilar baru.

Baca Juga: Jadi Amunisi Baru Timnas U-19 Indonesia, Pemain Ini Ungkap Perasaannya

Salah satu yang menjadi amunisi baru Shin Tae-yong dalam timnas U-19 Indonesia adalah Yofandani Damai Pranata.

Yofandani merupakan pemain baru yang nantinya akan mengisi posisi di bawah mistar gawang Garuda Muda.

Dalam skuat timnas U-19 Indonesia sebelumnya memang tengah mengalami kekurangan stok penjaga gawang.

Baca Juga: Baru Gabung Timnas U-19 Indonesia, Pemain Ini Sadari Satu Perubahan

Pasalnya, dua kiper timnas u-19 Indonesia mengalami cedera, yaitu Ernando Ari Sutaryadi dan Risky Sudirman.

Oleh sebab itu, hanya tersisa nama Erlangga Setyo serta Adi Satryo sebagai pemain yang tersedia mengisi pos di bawah mistar gawang.

Baca Juga: Tolak Naturalisasi, Fakhri Husaini Bawa-bawa Final Liga Champions

Kehadiran Yofandani Damai Pranata ini diharapkan dapat menjadi solusi untuk masalah penjaga gawang.

Menjadi amunisi baru timnas U-19 Indonesia, Yofandani mengaku awalnya kaget dengan menu latihan yang diberikan oleh Shin Tae-yong.

Pasalnya, kiper muda PSIS Semarang tersebut mengungkapkan skuad Garuda Muda berlatih dengan intensitas cukup tinggi pada pagi, sore, dan malam.

Baca Juga: Alasan Ini Bikin Geoffrey Castillion Telat Gabung Latihan Persib

Meski sempat kaget di awal, Yofandani Damai Pranata sudah dapat menyesuaikan diri dengan latihan timnas U-19 Indonesia di bawah asuhan Shin Tae-yong.

"Latihan di timnas U-19 Indonesia itu pagi, sore, dan malam dengan intensitas tinggi," kata Yofandani Damai Pranata kepada BolaSport.com, 25 Agustus 2020.

"Awalnya kaget. Tetapi, sebelumnya juga sudah diberi tahu program latihan olh teman dan Alhamdulillah bisa menyesuaikan dan semoga bisa terus konsisten," ujar penjaga gawang berusia 19 tahun tersebut.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Dwi Widijatmiko
Sumber : BolaSport.com
REKOMENDASI HARI INI

Kualitas Wasit Meningkat, Yoshimi Ogawa Akui Komunikasi PSSI dan Klub Makin Bagus

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
12
31
2
Man City
12
23
3
Chelsea
12
22
4
Arsenal
12
22
5
Brighton
12
22
6
Tottenham
12
19
7
Nottm Forest
12
19
8
Aston Villa
12
19
9
Fulham
12
18
10
Newcastle
12
18
Klub
D
P
1
Persebaya
11
24
2
Persib
11
23
3
Borneo
11
21
4
Bali United
11
20
5
Persija Jakarta
11
18
6
PSM
11
18
7
PSBS Biak
11
18
8
Arema
11
18
9
Persita
11
18
10
Persik
11
15
Klub
D
P
1
Barcelona
14
34
2
Real Madrid
13
30
3
Atlético Madrid
14
29
4
Villarreal
13
25
5
Athletic Club
14
23
6
Osasuna
14
22
7
Girona
14
21
8
Mallorca
14
21
9
Real Betis
14
20
10
Real Sociedad
14
18
Klub
D
P
1
Napoli
13
29
2
Atalanta
13
28
3
Inter
13
28
4
Fiorentina
13
28
5
Lazio
13
28
6
Juventus
13
25
7
Milan
12
19
8
Bologna
12
18
9
Udinese
13
17
10
Empoli
13
16
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136
Close Ads X