BOLASPORT.COM - Tim juara bertahan MotoGP, Repsol Honda, tidak mau ketinggalan dengan kabar rencana Lionel Messi keluar dari Barcelona.
Jagat sepak bola heboh setelah muncur kabar bahwa Lionel Messi mengirim faks kepada Barcelona untuk hengkang.
Rencana Lionel Messi hengkang dari Barcelona menarik perhatian karena pemain berjuluk La Pulga atau Si Kutu tersebut telah menjadi ikon klub Blaugrana.
Lionel Messi merupakan jebolan akademi Barcelona, La Masia, dan tidak pernah memperkuat tim lain sejak melakoni debut bareng skuad utama pada 2004.
Baca Juga: Tanpa Lionel Messi, Barcelona Terakhir Kali Jadi Klub Jagoan 20 Tahun Lalu
Messi meraih kesuksesan besar bareng Barcelona. Berbagai gelar individu maupun tim direngkuh pemain berusia 33 tahun itu selama memperkuat Barcelona.
Namun begitu, pengabdian Messi di Barcelona tampaknya akan berakhir setelah permohonan dari sang pemain sendiri untuk meninggalkan klub.
Dikutip BolaSport.com dari Marca, Messi memiliki klausul pelepasan senilai 700 juta euro atau lebih dari 12 triliun rupiah.
Ada tiga klub yang digadang-gadang siap menampung Messi. Tiga klub tersebut adalah Manchester City, Inter Milan, dan Paris Saint-Germain.
Baca Juga: Fan Barcelona: Lionel Messi STAY, Josep Bartomeu OUT
Editor | : | Ardhianto Wahyu Indraputra |
Sumber | : | Marca.com |
Komentar