BOLASPORT.COM - Pembalap Monster Energy Yamaha, Valentino Rossi, berharap timnya berbenah dan mengatasi masalah kronis yang belum teratasi agar bisa tampil maksimal pada seri selanjutnya.
Valentino Rossi merasa timnya masih mempunyai beberapa masalah yang harus diselesaikan jika masih ingin meraih hasil optimal pada sisa balapan MotoGP 2020.
Masalah yang dikeluhkan oleh Valentino Rossi tersebut sejatinya bukan masalah yang baru bagi tim berlogo garpu tala itu lantaran pada musim-musim sebelumnya pernah mengalaminya.
Dilansir BolaSport.com dari Corsedimoto, masalah yang membuat Yamaha tampil seperti musim sebelumnya di mata Valentino Rossi adalah soal top speed, grip pada ban hingga soal rem.
Baca Juga: Bukan Valentino Rossi, Marc Marquez Sebut Semua Orang Senang jika Pembalap Ini Juarai MotoGP 2020
Rider berjuluk The Doctor itu merasa masalah-masalah klasik tersebut sudah muncul sejak dirinya menjalani balapan perdana MotoGP 2020 yang berlangsung di Sirkuit Jerez, Spanyol.
Dalam balapan tersebut, Valentino Rossi tak bisa membawa pulang satu poin pun lantaran meraih hasil gagal finis alias did not finish (DNF) menyusul masalah pada mesin motor YZR-M1.
Tak hanya sampai di situ saja, rider berusia 41 tahun itu juga mengeluhkan kecepatan kuda besinya tatkala menyelesaikan sesi balapan MotoGP Styria 2020 akhir pekan lalu.
"Saya menjadi pembalap Yamaha terdepan, tetapi saya finis di posisi kesembilan," kata Valentino Rossi, dikutip BolaSport.com dari laman Corsedimoto.
Baca Juga: Tanggapi Insiden Vinales, Rossi Nilai Yamaha Lebih Menderita dengan Rem
Editor | : | Delia Mustikasari |
Sumber | : | Corsedimoto.com |
Komentar