Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Pebulu Tangkis Ini Dapat Jaminan Masuk Skuad Piala Thomas 2020

By Muhamad Husein - Kamis, 27 Agustus 2020 | 20:50 WIB
Pebulu tangkis Malaysia, Lee Zii Jia
TWITTER.COM/BA_MALAYSIA
Pebulu tangkis Malaysia, Lee Zii Jia

BOLASPORT.COM - Pebulu tangkis tunggal putra Malaysia, Lee Zii Jia, mendapatkan jaminan bisa menembus skuad beregu Piala Thomas 2020

Lee Zii Jiia memastikan tempat untuk Piala Thomas 2020 setelah mendapatkan jaminan dari kepala pelatih tunggal putra, Hendrawan

Padahal, kondisi Lee Zii Jiia saat ini sedang mengalami cedera otot punggung, namun Hendrawan tetap memastikan posisi untuknya di skuad Piala Thomas 2020

Menurut Hendrawan, Lee Zii Jia telah melakukan pemulihan dengan baik sehingga dia kembali bisa ikut latihan demi persiapan turnamen ke depan. 

Baca Juga: Anthony Joshua Sesumbar Bisa Kalahkan Tyson Fury 6 Ronde Saja

"Saya tidak terlalu khawatir karena Lee telah pulih dengan baik, jadi tidak perlu ada rencana B," ujar Hendrawan dilansir BolaSport.com dari Nst.com.my.

Untuk persiapan menuju Piala Thomas 2020, para pemain Malaysia akan menjalani kamp pelatihan selama empat hari di Pulau Tioman pada pekan depan.

"Sejauh ini persiapan kami untuk Piala Thomas sudah bagus, saya berharap Lee bisa melanjutkan latihan di lapangan sesudah motivational camp di Pulau Tioman," ujar Hendrawan

Piala Thomas 2020 direncanakan berlangsung pada 3-11 Oktober di Aarhus, Denmark.

Baca Juga: Bisa Hebohkan Dunia, Riko Simanjuntak Berharap Lionel Messi ke Persija 

Lee diharapkan Hendrawan menjadi jangkar utama memimpin skuad beregu putra Malaysia.

Namun demikian, pemain peringkat nomor 10 dunia itu memang sedikit terkendala karena cedera usai mengikuti BAM Invitational Championship.

Bukan hanya Lee, terdapat pemain tunggal putra lainnya yang mengalami hal serupa seperti Liew Daren, Soong Joo Ven, dan Leong Jun Hao usai turnamen internal tersebut.

Hendrawan lalu memastikan tidak akan berlaku subjektif kepada para pemain yang punya potensi ke depan.

Dia akan melihat latar belakang dan catatan pertandingan, bukan hanya dari turnamen internal semata.

"Terlepas dari penampilan para pemain baru-baru ini, kami telah melihat rekor head-to head mereka dengan pemain lain yang akan bermain di Piala Thomas," terang Hendrawan.

"Pengalaman adalah faktor lain yang harus dipertimbangkan," tegasnya.

Baca Juga: Kepindahan Valentino Rossi ke Petronas Yamaha SRT Bisa Diresmikan di Misano

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Dwi Widijatmiko
Sumber : nst.com.my
REKOMENDASI HARI INI

Kolaborasi Semen Padang dan ASIOP FC Ramaikan EPA U-18 2024-2025

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Persebaya
6
16
2
Borneo FC
6
14
3
Bali United
7
14
4
Persib Bandung
6
12
5
PSM Makassar
6
11
6
Persik
6
11
7
Persita
6
10
8
Arema FC
7
9
9
Malut United
7
9
10
Persija Jakarta
6
8
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
312
2
F. Bagnaia
305
3
M. Marquez
259
4
E. Bastianini
250
5
B. Binder
161
6
P. Acosta
152
7
M. Viñales
139
8
A. Espargaro
119
9
F. Di Giannantonio
119
10
A. Marquez
114
Close Ads X