BOLASPORT.COM - Harapan Juventus untuk bisa memboyong bomber AS Roma, Edin Dzeko, bergantung pada kejelasan masa depan Gonzalo Higuain.
Prioritas utama Juventus pada bursa transfer musim panas 2020 adalah mendatangkan striker baru.
Andrea Pirlo selaku pelatih anyar Juventus telah membidik sejumlah nama untuk mengisi pos penyerang tengah.
Penyerang tengah yang diinginkan oleh Andrea Pirlo adalah bomber yang mampu membuka ruang selain lihai dalam menjebol gawang lawan.
Baca Juga: Ingin Permanenkan Dani Ceballos, Arsenal Tunggu Keputusan Real Madrid
Kriteria yang diidamkan oleh Pirlo dimiliki oleh penyerang AS Roma, Edin Dzeko.
Penampilan Edin Dzeko bareng AS Roma di Liga Italia musim 2019-2020 tergolong apik berkat 16 gol dan 11 assist dari 35 penampilan.
Seiring niatan Si Nyonya Tua terhadap Dzeko, Roma pun telah bertemu dengan sang pemain.
Pertemuan tersebut membahas perihal masa depan bomber Bosnia dan Herzegovina tersebut ini dan tahapan awal negosiasi dengan Juventus.
Baca Juga: Cabut dari Barcelona, Lionel Messi Bakal Susah Kejar Rekor Langka
Editor | : | Bagas Reza Murti |
Sumber | : | football-italia.net, corriere dello sport |
Komentar