BOLASPORT.COM - Pembalap Petronas Yamaha SRT, Fabio Quartararo, menyebut tempat milik Valentino Rossi di tim pabrikan Yamaha akan selalu menjadi sesuatu yang unik.
Perjalanan Valentino Rossi bersama tim pabrikan Yamaha, Monster Energy Yamaha, akan menemui ujung pada akhir musim ini setelah tak lagi mendapat perpanjangan kontrak.
Sejak berlabuh ke Yamaha pada musim 2004, Rossi meraih sukses besar dengan mendapatkan empat gelar juara dunia di kelas utama.
Total, pembalap Italia berjulukan The Doctor itu punya tujuh titel kampiun dunia MotoGP.
Fakta inilah yang membuat Fabio Quartararo menganggap Rossi tak akan tergantikan.
Baca Juga: Harapan Si Iblis Melihat Valentino Rossi Balapan Hingga 10 Tahun Lagi
Quartararo resmi bergabung dengan tim pabrikan Yamaha mulai musim depan setelah menyepakati kontrak.
Pembalap Prancis itu diproyeksikan menjadi suksesor Rossi yang sudah membela Yamaha selama lebih kurang 15 tahun.
Kesempatan ini tentu menjadi sebuah kebanggaan tersendiri bagi Quartararo.
Namun, Quartararo meyakini tempat milik Rossi Yamaha akan selalu menjadi sesuatu yang unik.
Sebab, Rossi sudah menjadi legenda untuk Yamaha dan juga MotoGP.
"Langkah yang akan saya buat ini sangat spesial bagi, tetapi tempat Valentino Rossi di Yamaha akan menjadi tempat yang unik karena dia legenda," kata Quartararo, dilansir BolaSport.com dari As.
Baca Juga: Jika Dibiarkan, Valentino Rossi Bisa Ungguli Fabio Quartararo di Klasemen Akhir MotoGP 2020
Lebih lanjut, Fabio Quartararo mengaku masih belum percaya jika dia akan menjadi suksesor Valentino Rossi yang notabene adalah pembalap idolanya sejak kecil.
"Saya akan memakai motornya lebih dari tempatnya, tetapi ini sungguh luar biasa ketika berpikir bahwa saya akan pergi ke tim pabrikan," ucap Quartararo.
"Saya akan membalap bersama motornya, ketika 15 tahun lalu saya menonton balapannya melalui TV dan hal itu menjadi sangat spesial untuk saya," kata dia lagi,
Sejauh ini, Fabio Quartararo mampu tampil mengesankan dengan meraih dua kemenangan beruntun pada dua seri awal MotoGP 2020.
Pencapaian tersebut membawa Quartararo berada di puncak klasemen sementara pembalap.
Baca Juga: Johann Zarco Tuding Tekanan Valentino Rossi Sebabkan Dia Dipenalti
Editor | : | Diya Farida Purnawangsuni |
Sumber | : | As |
Komentar