BOLASPORT.COM - Gelandang Manchester United, Nemanja Matic, menegaskan bahwa Setan Merah harus berjuang untuk meraih gelar Liga Inggris musim 2020-2021.
Manchester United belum sekali pun memenangkan Liga Inggris sejak ditinggalkan pelatih legendaris mereka, Sir Alex Ferguson, pada 2013 lalu.
Pencapaian terbaik Setan Merah di Liga Inggris sepeninggal Fergie adalah musim 2017-2018 saat mereka keluar sebagai runner-up alias peringkat kedua.
Pada musim lalu, Manchester United bercokol di posisi ketiga di belakang sang juara Liverpool dan Manchester City.
Menjelang musim 2020-2021 yang akan dimulai pada 12 September, Nemanja Matic mengungkapkan bahwa juara Liga Inggris merupakan target yang wajib diusung oleh Man United.
Baca Juga: Saat Liverpool Gagal Raih Community Shield, Legendanya Pecahkan Rekor Langka
Bagi Matic, skuad Ole Gunnar Solskjaer harus berjuang dan tidak ada alasan lagi untuk gagal meraih gelar Liga Inggris musim depan mengingat performa timnya yang kini sudah mulai stabil.
"Mulai musim depan tidak ada alasan lagi. Kami harus melakukan segalanya," kata Matic dikutip BolaSport.com dari Podcast resmi klub.
"Kami harus berjuang untuk gelar karena saya merasa tahun ini kami kehilangan beberapa poin terlalu mudah."
"Kami membiarkan Liverpool memenangi liga dengan 10 pertandingan tersisa. Mereka lalu menjadi juara, kami tidak boleh membiarkan itu lagi.
"Kami harus bermain dengan lebih percaya diri dan dengan lebih banyak tanggung jawab," ujar Matic menambahkan
Matic telah memperpanjang kontraknya bersama Man United selama tiga tahun ke depan hingga Juni 2023.
Gelandang 31 tahun yang baru saja memutuskan pensiun dari timnas Serbia itu menjadikan gelar juara Liga Inggris 2020-2021 sebagai target pribadinya.
Matic sendiri pernah dua kali memenangi Liga Inggris ketika masih berseragam Chelsea.
Baca Juga: 2 Trofi dalam 1 Bulan, Mikel Arteta sudah Kalahkan Juergen Klopp dalam 1 Hal
"Target pribadi saya adalah memenangkan liga bersama United dan saya yakin semua orang ingin melakukan hal yang sama," kata Matic lagi.
"Kami harus berjanji kepada pendukung kami bahwa kami akan melakukan yang terbaik, persis seperti yang telah kami lakukan setelah (lockdown virus Corona) ketika kami mulai bermain lagi. Itulah Manchester United."
"Kami harus memenangkan lima, enam pertandingan berturut-turut, kemudian Anda bisa kehilangan beberapa poin, dan sekali lagi Anda harus melakukannya."
"Seperti itu kami bisa memenangkan liga. Di awal musim, kami tidak stabil, kami memenangkan satu atau dua pertandingan, kemudian kalah dan seri," pungkasnya.
Editor | : | Beri Bagja |
Sumber | : | Manutd.com, Goal International |
Komentar