BOLASPORT.COM - Performa dua pemain muda asing Arema FC, Hugo Guilherme dan Pedro Bartoli, masih jauh dari kata bagus dan butuh banyak evaluasi.
Dua pemain muda asing, Hugo Guilherme dan Pedro Bartoli, telah bergabung dengan Arema FC selama kurang lebih dua minggu.
Pemain asal Brasil itu mulai berlatih bersama skuad Singo Edan di Stadion Kanjuruhan, Kota Malang, pada Selasa (18/8/2020).
Kehadiran Hugo dan Pedro ke Arema FC sempat menghebohkan jagad sepak bola Indonesia.
Baca Juga: Sebelum Kalah Memalukan dari Bayern Muenchen, Lionel Messi sudah Mau Pergi
Pasalnya, dua pemain itu datang dengan isu sebagai bagian dari program naturalisasi yang akan dilakukan oleh PSSI.
Hugo dan Pedro, beserta tiga pemain muda asal Brasil lain yang bergabung di Persija dan Madura United, disinyalir akan dinaturalisasi untuk mendongkrak performa timnas U-19 Indonesia di Piala Dunia U-20 2021.
Dengan beredarnya kabar itu, muncul pertanyaan tentang kualitas dari para pemain muda dari Negeri Samba tersebut.
Sayangnya, setelah kurang lebih dua pekan berlatih bersama Dedi Santoso Cs, Hugo dan Pedro dinilai masih jauh dari kata bagus.
Baca Juga: Presiden Persebaya Kasih Rumah ke Kitman yang Sudah Bekerja 10 Tahun
Editor | : | Hugo Hardianto Wijaya |
Sumber | : | Kompas.com |
Komentar