BOLASPORT.COM - Bhayangkara FC sudah mulai melakukan program latihan bersama dan sudah dipandu langsung oleh sang pelatih, Paul Munster.
Namun sebelum memasuki program latihan normal, para pemain Bhayangkara FC terlebih dahulu melakukan latihan fisik.
Hal itu dilakukan guna mengetahui kondisi para pemain Bhayangkara FC usia tidak berlatih seperti biasa kurang lebih selama enam bulan.
Selama itu pula Paul Munster selalu memberikan program latihan secara mandiri agar kondisi para pemain Bhayangkara FC tidak terlalu menurun.
Baca Juga: Stefano Lilipaly Berpeluang Hengkang dari Bali United Akhir Musim Ini
Dari latihan tersebutlah Paul Munster mendapatkan gambaran sedikit mengenai kondisi fisik pemainnya.
"Karena kami sudah tak berlatih selama enam bulan, jadi latihan fisik adalah langkah pertama untuk melihat sejauh mana kondisi para pemain. Mereka ada yang berlatih rutin tapi ada juga yang tidak, dan kami punya catatan mereka sebelumnya sehingga kami dapat melihat level kebugaran mereka,” ucapnya seperti dikutip Bolasport.com dari laman resmi klub, Senin (31/8/2020).
Tes fisik juga dilakukan agar para pemain dapat terhindar dari resiko cedera.
Baca Juga: Barito Putera Kumpulkan Pemain dan Gelar TC di Yogyakarta
Ditambah lagi nantinya kompetisi Liga 1 2020 akan berlangsung sangat padat.
Tercatat sebuah klub dapat memainkan sebanyak enam laga dalam waktu satu bulan.
“Tes fisik adalah aspek penting karena fisik adalah salah satu yang terpenting dalam bermain sepak bola dan para pemain dalam kondisi bagus dan bisa untuk tahap selanjutnya,” katanya.
Sebelum Liga 1 dihentikan, Bhayangkara FC sendiri sudah memainkan sebanyak tiga laga.
Baca Juga: Timnas U-19 Indonesia Mulai Latihan Normal Tiga Kali Dalam Sehari di Kroasia
Lawan yang sudah dihadapinya adalah Persiraja Banda Aceh, Persik Kediri, dan Persija Jakarta.
Demi menggenjot kondisi para pemain, Paul Munster berencana akan menaikkan intensitas latihan secara bertahap.
Dimulai dari latihan fisik lalu sedikit demi sedikit para pemain akan mulai berlatih dengan bola.
"Kami mulai secara bertahap, lalu nanti dengan bola karena hanya punya satu bulan untuk persiapan dan hal ini sangat penting dan harus detail untuk menghindari cedera,” ujarnya.
Baca Juga: Persija Bangga Dua Pemainnya Ikut TC Timnas U-19 Indonesia ke Kroasia
Editor | : | Metta Rahma Melati |
Sumber | : | bhayangkara-footballclub.com |
Komentar