BOLASPORT.COM - Kabar bahagia tengah menghampiri Bhayangkara FC seusai salah satu pemain andalannya, Jajang Mulyana sudah mulai berlatih bersama tim.
Sebelumnya Jajang Mulyana mengalami cedera lutut yang ia dapat sejak musim lalu.
Pemain asal Jatinangor itu terlihat sudah mengikuti latihan bersama tim Bhayangkara FC di Stadion PTIK, Kebayoran Baru, Jakarta, Senin (31/8/2020).
Meski sudah dinyatakan sembuh, namun Jajang Mulyana saat ini sedang berusaha untuk menghilangkan rasa trauma yang dia dapat akibat cedera tersebut.
Baca Juga: Dirumorkan Tak Pertahankan Beberapa Pemain, Pelatih Persija Sergio Farias Angkat Bicara
“Kalau cedera sampai saat ini sudah aman sih, cuma tinggal ngilangin rasa traumanya saja. Sudah tidak terapi lagi," ujar Jajang Mulyana.
“Kondisi juga sudah fit, tapi ya itu balik lagi tinggal rasa trauma saja,” ucapnya seperti dikutip Bolasport.com dari Warta Kota.
Pemain yang saat ini bermain sebagai bek itu bersyukur kondisi cederanya sudah membaik.
Baca Juga: Sepekan Berlatih, Pemain Borneo FC Masih Punya Pekerjaan Rumah
Namun dirinya mengakui masih harus melakukan latihan secara hati-hati.
Editor | : | Metta Rahma Melati |
Sumber | : | Warta Kota |
Komentar