BOLASPORT.COM - Petarung seni bela diri campuran alias mixed martial arts (MMA), Jon Jones, mencoba merebut posisi Francis Ngannou untuk menghadapi Stipe Miocic.
Jon Jones baru saja mendapat kesempatan naik ke divisi kelas berat UFC, tetapi gebrakan besar sudah berani dia lakukan.
Seakan tak mau menyia-nyiakan gelar juara divisi kelas berat-ringan yang dia tanggalkan, Jones pun mencoba merebut posisi Francis Ngannou untuk menghadapi Stipe Miocic.
Ngannou saat ini adalah penantang teratas untuk juara divisi kelas berat, Miocic.
Baca Juga: Anthony Joshua Dalam Bahaya, Titisan Mike Tyson Ingin Rebut Hartanya
Salah satu alasan yang digunakan Jon Jones dalam upayanya "mengudeta" Ngannou ialah karena dia menilai Miocic tidak akan punya kesempatan menang jika menghadapi Ngannou kembali.
"Stipe tidak ingin melawan Francis lagi karena pertarungan pertama tidak sedekat itu," kata Jones, dilansir BolaSport.com dari MMAnews.com.
"Melihat dari sudut pandang Stipe, melawan Francis jelas akan mengarah pada kekalahan daripada kemenangan," ucap dia lagi.
Stipe Miocic dan Francis Ngannou memang pernah bertemu pada ajang UFC 220 yang berlangsung tahun 2018.
Kala itu, Miocic menang mudah atas Ngannou.
Editor | : | Diya Farida Purnawangsuni |
Sumber | : | MMANews.com |
Komentar