BOLASPORT.COM - Salah satu pemain yang terkena pencoretan oleh Shin Tae-yong, Ahmad Afhridrizal sudah mulai mengikuti kegiatan bersama klubnya.
Pemain yang berposisi sebagai penyerang itu mengaku saat ini sedang berada di rumahnya untuk beristirahat dan sekedar berlatih secara mandiri.
Sebelumnya Ahmad Afhridrizal dicoret bersama dengan Serdy Ephy Fano seusai telat menghadiri latihan selama 10 menit.
Ketegasan dan kedisiplinan yang dimiliki oleh Shin Tae-yong pun akhirnya membuat keduanya harus rela tidak diikut sertakan ke Kroasia.
Baca Juga: Dianggap Bikin Rugi, Arema FC Akan Hilangkan Sistem DP di Kontrak
"Sekarang sedang istirahat di rumah. Kegiatan sih ada sama Vamos Indonesia," ucapnya saat dihubungi oleh Bolasport.com, Selasa (1/9/2020).
Selain itu, Vamos Indonesia yang merupakan sebuah program layaknya Garuda Select itu akan kembali melangsungkan kegiatannya di Spanyol.
Rencananya Vamos Indonesia akan berangkat ke Spanyol pada bulan depan.
Baca Juga: Kabar Duka Saat Ini Sedang Menyelimuti Bek Persija Ryuji Utomo
Hanya Ahmad Afhridrizal menyatakan bahwa dirinya belum tahu pasti tanggal keberangkatan ke Spanyol.
"Rencananya bulan depan akan berangkat lagi ke Spanyol. Tapi saya belum tahu pastinya tanggal berapa," katanya.
Keberangkatan timnas U-19 Indonesia ke Kroasia adalah dalam rangka melakukan TC selama beberapa pekan di sana.
Baca Juga: Kiper Potensial Borneo FC Gianluca Pandeynuwu Berambisi Cetak Clean Sheet
Tidak hanya itu, timnas U-19 Indonesia juga akan melakoni beberapa laga dalam sebuah kompetisi.
Nantinya timnas U-19 Indonesia akan melawan Bulgaria, Arab Saudi, Kroasia, dan Qatar.
Terbaru lawan Indonesia nantinya akan bertambah dua, yakni Bosnia and Herzegovina dan Dinamo Zagreb.
Baca Juga: Ahmad Afhridrizal Sampaikan Pesan untuk Rekannya di Timnas U-19 Indonesia
Editor | : | Metta Rahma Melati |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar