BOLASPORT.COM - Duel menarik diperkirakan terjadi di antara tim Rajawali dan tim Harimau pada sesi pagi hari kedua turnamen simulasi Piala Thomas 2020 yang digelar PP PBSI, Rabu (2/9/2020).
Sebab, pada hari pertama turnamen, kedua tim tersebut sama-sama meraih kemenangan dan untuk sementara berada di peringkat kesatu dan kedua klasemen.
Tentu, kemenangan pada pertandingan mendatang bakal menjadi kunci tim tersebut untuk meraih gelar juara.
Dilansir dari unggahan line-up akun @badminton.ina di media sosial Instagram, rangkaian partai laga antara tim Rajawali dan tim Harimau akan dibuka dengan pertemuan Jonatan Christie dan Chico Aura Dwi Wardoyo mulai pukul 08.30 WIB.
Baca Juga: KTM Berjaya Musim ini, Danilo Petrucci Akui Sudah Prediksi Sebelumnya
Di atas kertas, Jonatan memang masih diunggulkan meraih kemenangan ketimbang Chico saat mereka bertemu di Hall Pelatnas PP PBSI, Cipayung, Jakarta Timur.
Namun, bukan berarti Chico tak punya kesempatan untuk membuat kejutan.
Pada hari pertama, Chico sukses membungkam seniornya, Shesar Hiren Rhustavito, yang membela tim Garuda.
Andai bisa meneruskan tren positifnya ini, bukan tak mungkin Jonatan bakal menjadi korban berikutnya Chico.
Baca Juga: Kontrak di WWE Habis, ke Mana Tujuan Brock Lesnar Selanjutnya?
Editor | : | Diya Farida Purnawangsuni |
Sumber | : | Instagram/@badminton_ina |
Komentar