Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Zinedine Zidane Bangga Bisa Melatih Pemain Hebat, Termasuk Toni Kroos

By Adi Nugroho - Kamis, 3 September 2020 | 01:00 WIB
Zinedine Zidane (kiri) dan Toni Kroos saat berdiskusi di tengah pertandingan.
TWITTER.COM/MANAGINGMADRID
Zinedine Zidane (kiri) dan Toni Kroos saat berdiskusi di tengah pertandingan.

BOLASPORT.COM - Juru taktik Real Madrid, Zinedine Zidane, mengaku bangga bisa melatih Toni Kroos dan beberapa pemain hebat lainnya.

Zinedine Zidane mengawali karier melatih tim senior pada 2016 dan langsung menukangi mantan klubnya, Real Madrid.

Sejak hari pertama melatih Real Madrid, Zidane langsung menangani tim yang dipenuhi oleh pemain top seperti Cristiano Ronaldo sampai Sergio Ramos.

Hal tersebut pun membuatnya sangat bangga dan ia berujar akan menceritakan hal tersebut setelah dirinya pensiun nanti.

Akan tetapi, dari sekian nama besar yang pernah ia latih di Real Madrid, ada satu nama yang ia sebut secara khusus, yakni Toni Kroos.

Baca Juga: Tiba di Spanyol, Ayah Lionel Messi Langsung Buat Barcelona Patah Hati

Zidane menilai Kroos adalah pemain yang spektakuler. Dia pun mengaku akan menjadi sebuah kehormatan sendiri bisa melatih gelandang asal Jerman itu dalam kariernya.

"Dia (Kroos) akan dikenang sebagai pemain spektakuler, salah satu yang terbaik di dunia dalam posisinya," kata Zidane seperti dikutip BolaSport.com dari 90min.

"Saat saya tiba, bisa dibayangkan, saya sangat senang menjadi pelatihnya."

"Memang benar, ketika pensiun, saya akan mengatakan bahwa saya melatih Cristiano Ronaldo, Gareth Bale, Luka Modric, serta Sergio Ramos. Akan tetapi, saya juga akan mengatakan bahwa saya melatih Toni Kroos."

Baca Juga: Megabintang Paris Saint-Germain Neymar Positif COVID-19

"Sungguh mengesankan melihat dia berlatih setiap hari. Betapa profesionalnya dia. Berbicara tentang dia sama saja dengan membicarakan seseorang yang luar biasa."

"Dia sangat bagus sehingga bisa memainkan peran nomor enam atau bahkan 10. Anda memasukkannya dan dia beradaptasi. Kemapuan utamanya adalah ketenangan, dia tenang."

"Dia tidak gugup dan suka menembak dari jarak jauh, begitu juga dalam melakukan umpan ke belakang. Kemudahan dia bermain dengan kedua kakinya sangat menarik bagi saya. Anda mungkin berpikir bahwa dia adalah pemain kaki kiri yang alami."

Baca Juga: Tanpa Kiper Baru, Chelsea Tak Akan Jadi Penantang Gelar Liga Inggris

"Toni jarang sekali berbicara dan sangat pendiam. Namun, ketika mulai berbicara, dia berbicara kepada siapa pun: pelatih, manajer, dan rekan satu timnya. Dia tidak berhenti. Saya telah melihat banyak diskusi di mana partisipasinya menjadi kunci," ucap Zidane menambahkan.

Dalam dua periode kepelatihannya di Real Madrid, Zidane memang selalu mengandalkan Kroos.

Hal tersebut pun terbayar dengan kesuksesan baik di ajang domestik maupun internasional.

Bersama-sama, kedua sosok tersebut telah memenangi tiga Liga Champions dan satu Liga Spanyol ditambah beberapa gelar lainnya.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Ade Jayadireja
Sumber : 90Min
REKOMENDASI HARI INI

Liga Voli Korea - Idolanya Dapat Suara Terbanyak dalam Voting All Star, Megawati Tetap Masuk meski Kalah dalam Peringkat

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
12
31
2
Man City
12
23
3
Chelsea
12
22
4
Arsenal
12
22
5
Brighton
12
22
6
Tottenham
12
19
7
Nottm Forest
12
19
8
Aston Villa
12
19
9
Fulham
12
18
10
Newcastle
12
18
Klub
D
P
1
Persebaya
11
24
2
Persib
11
23
3
Borneo
11
21
4
Bali United
11
20
5
Persija Jakarta
11
18
6
PSM
11
18
7
PSBS Biak
11
18
8
Arema
11
18
9
Persita
11
18
10
Persik
11
15
Klub
D
P
1
Barcelona
14
34
2
Real Madrid
13
30
3
Atlético Madrid
14
29
4
Villarreal
13
25
5
Athletic Club
14
23
6
Osasuna
14
22
7
Girona
14
21
8
Mallorca
14
21
9
Real Betis
14
20
10
Real Sociedad
14
18
Klub
D
P
1
Napoli
13
29
2
Atalanta
13
28
3
Inter
13
28
4
Fiorentina
13
28
5
Lazio
13
28
6
Juventus
13
25
7
Milan
12
19
8
Bologna
12
18
9
Udinese
13
17
10
Empoli
13
16
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136
Close Ads X