BOLASPORT.COM - Timnas Inggris belum mampu menjebol gawang timnas Islandia pada babak pertama laga UEFA Nations League Liga A di Grup 2.
Skor kacamata menghiasi babak pertama laga timnas Islandia vs timnas Inggris di Reykjavik, Sabtu (5/9/2020).
Statistik UEFA yang dikutip BolaSport.com menunjukkan dominasi The Three Lions atas tuan rumah.
Inggris melesakkan 5 tembakan dengan 3 buah mengarah ke gawang dan penguasaan bola 76%.
Adapun Islandia cuma melepaskan sebiji percobaan yang juga belum mampu melahirkan gol.
Kapten timnas Inggris, Harry Kane, sebenarnya mampu menjebol gawang Islandia setelah menyodok masuk umpan silang dari sisi kiri.
Hanya, itu dianulir karena Kane lebih dulu dianggap terjebak offside.
Baca Juga: Hasil UEFA Nations League - Anak Asuh Mourinho Tentukan Kemenangan Belanda atas Polandia
Baca Juga: Hasil UEFA Nations League - Gol ke-59 Edin Dzeko Gagal Bawa Bosnia Benamkan Italia
Editor | : | Beri Bagja |
Sumber | : | bbc.com, Uefa.com |
Komentar